Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pelatih Hebat, Sebelumnya Mantan Pemain Hebat?

5 Juli 2020   11:45 Diperbarui: 5 Juli 2020   12:13 308
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Juergen Klopp, Pep Guardiola, Dan Jose Mourinho (goal.com)

Selama karier kepelatihannya, Guardiola bisa dibilang menjadi pelatih paling sukses. Tak kurang dari 23 trofi pernah direngkuh Guardiola bersama tiga klub yang dilatihnya.

Rinciannya, ketika menangani Barcelona Guardiola berhasil mempersembahkan 14 trofi (Juara La Liga 3, Piala Copa del Rey 2, Piala Super Spanyol 3, Liga Champions 2, Piala Super Eropa 2, dan Piala Dunia Antar Klub 2). Sedangkan sewaktu melatih Muenchen Guardiola berhasil mempersembahkan 7 trofi (Juara Bundesliga 3, Piala Jerman 2, Piala Super Eropa 1, dan Piala Dunia Antar Klub 1). Terakhir, bersama The Citizen Guardiola baru berhasil mempersembahkan 2 trofi (Piala Liga Inggris 1 dan Juara Premier League 1).

Terakhir, Jose Mourinho. Pelatih Tottenham Hotspur ini sekarang memang berada di bawah kedua pelatih tadi, yakni Juergen Klopp dan Josep Guardiola. Tetapi Mourinho memiliki karier kepelatihan yang lebih panjang dari kedua pelatih itu.

Mourinho tercatat pernah menangani enam klub papan atas Eropa. Ia pernah melatih FC Porto (Portugal), Chelsea (Inggris), Internazionale Milan (Italia), Real Madrid (Spanyol), Manchester United dan Tottenham Hotspur (Inggris). Bahkan Mourinho tercatat pernah melatih Chelsea sebanyak dua kali (2004-2007 dan 2013-2015).

Selama melatih Mourinho telah berhasil mempersembahkan sedikitnya 20 trofi untuk klub-klub yang dilatihnya itu. Mulai dari FC Porto sampai Manchester United. Kecuali Tottenham Hotspur, Mourinho sampai saat ini memang belum berhasil mempersembahkan trofi untuk klub asal kota London itu.

Itulah kehebatan ketiga pelatih papan atas Eropa dan dunia saat ini. Sekarang kita bahas kiprah ketiganya sebelum menjadi pelatih hebat. Hal ini kita lakukan untuk mengetahui bagaimana korelasi antara kehebatan seorang pelatih dengan "profesi" sebelumnya.

Kita mulai dengan pelatih yang baru kita bahas, Jose Mourinho. Mourinho yang berkebangsaan Portugal, sewaktu muda sebelum menjadi pelatih adalah pemain sepakbola. Tetapi Mourinho bukan seorang pesepakbola profesional, melainkan seorang amatir. Klub yang sempat dibela oleh Mourinho  adalah Rio Ave (pernah mendengar nama klub itu ?).

Mourinho sendiri merasa, bahwa dirinya tidak memiliki kemampuan menjadi pemain sepakbola profesional. Hal itu pernah ia sampaikan sendiri kepada FourFourTwo, beberapa tahun yang lalu.

Bagaimana dengan Juergen Klopp ? Klopp "lebih mendingan" dibanding Jose Mourinho. Klopp tercatat pernah menjadi salah seorang pemain sepakbola profesional klub Jerman, yakni Mainz 05. Walau pun Mainz 05 bukan klub elit, tapi klub itu pernah berlaga di Bundesliga.

Mainz 05 adalah satu-satunya klub profesional Klopp. Klopp bermain bersama Mainz 05 selama 12 tahun, yakni sejak tahun 1989 sampai tahun 2001. Sebelum bermain untuk Mainz, Klopp sempat bermain di beberapa klub amatir, seperti FG Pforzheim dan Eintracht Frankfurt II.

Menilik usia, Klopp tidak jauh dari pemain top Jerman Juergen Klinsmann atau Rudy Voeller misalnya. Tetapi jelas Klopp kalah jauh terkenal dari keduanya. Nama klopp nyaris tak ada yang mengenal saat itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun