Mohon tunggu...
W. Bintang
W. Bintang Mohon Tunggu... Freelancer - Variety Writer

Penulis lepas, memberikan perspektif atas apa yang sedang ramai dibicarakan.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Yummy! 8 Fakta tentang Dimsum yang Harus Anda Ketahui

30 Juni 2021   17:54 Diperbarui: 30 Juni 2021   18:14 1100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dimsum selain unik dan enak, juga menyimpan fakta menarik, lho (Pixabay)

Di bawah ini adalah 8 fakta yang perlu Anda ketahui tentang dimsum (sebutan lainnya: dumplings; gyoza; siomay; pangsit) untuk menikmati makanan surgawi ini secara maksimal.

1) Cara terbaik untuk menikmati dimsum adalah memakan seluruh bagian dalam satu gigitan saja

Dimsum diciptakan untuk dimakan dalam satu suap. Hanya dengan cara itu penikmatnya dapat merasakan kombinasi hebat dari kulit adonan tipis yang kenyal dan isian daging secara alami.

2) Dalam situasi apa pun Anda tidak boleh menggunakan garpu

Perkakas logam tajam yang membuat tusukan pada dumplings yang akan mengganggu cita rasa makanan.

Jika Anda tidak pandai menggunakan sumpit, Anda mungkin ingin menggunakan jari, meskipun tidak terlalu disarankan.

3) Angkat rasa dimsum dengan saus khas Anda

Rasio ideal untuk saus dimsum yang sempurna harus 2:1 cuka dan kecap.

Jika Anda siap dengan eksplorasi rasa, disarankan untuk membumbui dumplings dengan beberapa irisan jahe muda juga.

Jika Anda suka sedikit rasa pedas, pilihlah minyak cabai.

Baca juga:
"Dimsum Buatan Sendiri, Ini Resep dan Cara Membuatnya" oleh Aulia Retno Lestari
"Yuk Buat Pangsit Pedas isi Udang nan Kriuk" oleh Yulianti

4) Dimsum punya banyak nama

Banyak orang salah kaprah terkait dimsum sebagai cemilan berupa kulit pangsit yang membungkus daging saja.

Dim sum juga mencakup hidangan lainnya, seperti iga babi, ceker ayam, atau bakso sapi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun