Mohon tunggu...
Wildan Franditazano Eka R.
Wildan Franditazano Eka R. Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Halo perkenalkan nama saya Wildan Franditazano Eka Riduwan, disini saya berstatus mahasiswa di uin Maulana Malik Ibrahim Malang. Saya memiliki hobi membaca, dan bidang yang saya sukai adalah pendidikan dan arsitektur

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Manusia Hanya Memiliki Satu Kecerdasan?

18 Oktober 2022   23:48 Diperbarui: 18 Oktober 2022   23:53 598
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Tuhan menciptakan manusia beserta akal pikirannya. Di dunia ini, tidak ada manusia yang tidak memiliki akal pikiran. Akal pikiran digunakan untuk meningkatkan kualitas manusia itu sendiri. 

Jadi, setiap manusia dipastikan memiliki suatu kecerdasan yang mana buah dari akal pikiran. Kecerdasan sendiri perlu dikembangkan untuk mencapai tujuan manusia. 

Tentunya manusia memiliki tujuan yang ingin dicapai. Oleh karena itu, kecerdasan manusia berkembang sesuai dengan minat dan bakat masing-masing.

Kecerdasan manusia tidak hanya diukur dari kognitifnya saja, karena tidak memungkinkan mereka diuji dengan yang benar-benar mereka kuasai. Oleh karena itu, muncullah teori multiple intelligences atau teori kecerdasan majemuk yang dikemukakan oleh Howard Gardner. 

Beliau menjelaskan bahwa kecerdasan yang dimiliki manusia ada Sembilan kecerdasan, antara lain linguistik, logis/matematis, musikal, spasial/visual, kinestetik, interpersonal, intrapersonal, naturalistik, dan eksistensial. 

Kecerdasan-kecerdasan tersebut bisa kita kembangkan semua, namun biasanya manusia hanya memfokuskan pada satu kecerdasan untuk manusia kuasai. Untuk lebih jelasnya mengenai kecerdasan-kecerdasan diatas, kita akan membahas satu per satu.

Kecerdasan linguistik merupakan kecerdasan yang lebih  mengarah dalam kegiatan membaca, menulis, puisi dan hal-hal yang berhubungan dengan sastra dan bahasa. Kecerdasan ini bisa kita latih atau kembangkan lewat kegiatan seperti literasi. 

Dengan literasi, membuat seseorang memiliki pengetahuan yang luas. Kemudian kecerdasan logis/matematis, kecerdasan ini lebih mengarah kepada matematika dan permainan strategi serta logika. 

Dalam meningkatkan kecerdasan ini kita bisa melakukan kegiatan berpikir mengenai suatu sebab akibat, memprediksi suatu masalah untuk mengasah logika, dan menemukan suatu pola bilangan, menghitung atau sesuatu yang berhubungan dengan angka untuk meningkatkan matematika kita.  

Lalu kecerdasan musikal, kecerdasan ini lebih mengarah ke musik dan tarik suara. Kecerdasan ini bisa kita latih dengan bermain alat musik dan bernyanyi untuk memperdalam lagi pengetahuan mengenai musik, sehingga kita bisa mengarang sebuah lagu.

Kecerdasan spasial/visual, kecerdasan ini lebih mengarah kepada kemampuan seseorang akan menggambar, melukis dan sesuatu yang berkaitan dengan sebuah objek fisik atau khayalan. Kecerdasan ini bisa kita latih dengan menggambar  atau melukis sesuatu yang kita lihat maupun ide khayalan kita. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun