Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Humor

Sepucuk Surat Kocak Untuk Presiden Jokowi

29 September 2022   14:36 Diperbarui: 29 September 2022   14:43 413
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kepada Yth:                   

Bapak Presiden Jokowi

                                                                            

Sudah lama surat ini ingin dikirimkan. Namun, kami urungkan. Sebab khawatir mengganggu waktu bapak yang sangat padat. Kami melihatnya dari media sosial sekertariat negara.

Perkenalkan kami Komunitas Guru TIK dan KKPI (KOGTIK), KOMUNITAS GURU TIK DAN KKPI (KOGTIK) beralamat di Jl. Raya Kebon Jeruk Gg. Samudra No. 52 Kebon Jeruk Jakarta Barat 11530. 

Adapun akte Notaris : AHU-0021152.AH.01.07 TAHUN 2015. KOGTIK merupakan wadah perjuangan Guru TIK dan KKPI se-Indonesia untuk mengembalikan mata pelajaran TIK dalam kurikulum 2013. Sekarang berganti nama menjadi informatika dalam kurikulum merdeka Nadiem Makarim.

Kami mohon keluangan waktu bapak presiden Jokowi untuk menerima kunjungan kami ke istana negara. Izinkan kami untuk dapat menyampaikan beberapa hal penting diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Tidak masuknya TIK dan Informatika ke dalam RUU Sisdiknas Versi bulan Agustus 2022.
  2. TIK berubah dari Mata pelajaran ke bimbingan TIK tanpa kajian akademik, dan hanya berdasarkan opini pejabat kemdikbud saja
  3. Laporan dari daerah banyak guru TIK dan KKPI dirumahkan, pindah ke profesi lain di industri atau pindah ke struktural
  4. Tunjangan Profesi Guru (TPG) jangan dihapuskan, justru ditambah dan ditransfer tepat waktu.
  5. Materi TIK seharusnya dikembangkan dalam mata pelajaran TIK atau Informatika sehingga Indonesia semakin jaya.

Kami berencana mengunjungi bapak presiden Jokowi ke istana negara  untuk berdialog langsung dengan bapak Presiden Jokowi. Mengenai tanggal dan waktu bisa disesuaikan dengan keluangan waktu Bapak presiden Jokowi. 

Harapannya bisa kopi bareng dengan bapak Presiden Jokowi. Banyak orang kangen dengan bapak Jokowi. Termasuk kami para guru TIK. Sekarang namanya informatika.

Sebelumnya kami sudah bertemu anggota wantimpres bapak almarhum Prof. Abdul Malik Fajar (Mantan mendiknas) dan beliau mendukung perjuangan guru TIK dan KKPI se-Indonesia. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun