Mohon tunggu...
Widadi Muslim
Widadi Muslim Mohon Tunggu... Guru - Guru

Guru yang energik, atraktif dan murah senyum. Motivator dan penulis buku kependidikan. Juara kedua kompetisi edukasi Anlene Hidup Penuh Makna. Saat ini mengampu mata pelajaran bahasa Indonesia di SMP Negeri 164 Jakarta Selatan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Pembelajaran yang Menyenangkan

1 Januari 2023   07:02 Diperbarui: 1 Januari 2023   07:04 327
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Guru mengajar di kelas. (Foto: Dokpri)

Di sekolah menyenangkan

Semua menyenangkan

Reff:

Yo ayo belajar 4x

Agar jadi pintar

Yo ayo belajar 4x

Jangan ketinggalan

Pak Jono kemudian memetik gitar dan menyanyikan lagu tersebut. Suasana riuh, beberapa anak menikmati irama lagu tersebut. Bahkan Ello, yang dikenal sebagai “bola bekel” nya kelas tersebut karena tidak pernah bisa duduk tenang, menyanyi sambil manggut-manggut di tempat duduknya. Senyum dan tawanya mengembang lebar. Orang bijak meyakinkan, “Bukankah musik dapat mengubah suasana hati?”

Lirik lagu tersebut kelihatanya sederhana. Diksinya familier di telinga peserta didik. Bapak/Ibu guru, sesungguhnya Pak Jono sedang memberi motivasi. Pak Jono sedang melemparkan afirmasi. Apakah afirmasi itu? Menurut KBBI, afirmasi adalah penetapan yang positif, penegasan, peneguhan atau pengakuan yang sungguh-sungguh. Pinter juga Pak Jono ya? Hehehe.

Teman guru yang paling senior di sekolah tersebut berkata, “Ah itu kan karena Pak Jono bisa main gitar, bagaimana dengan kita-kita yang tidak bisa main gitar?” Ya, main ping pong saja. Hehehe.

Ah tentu tidak begitu jawabannya. Jika Bapak/Ibu guru tidak bisa main gitar bisa memutar lagu dari laptop. Pastikan suara dari speakernya dapat didengar oleh seluruh anak di kelas tersebut. Saran saya ambil lagu-lagu anak atau yang liriknya cocok dengan usia anak. Bapak/Ibu tentu lebih tahu lagu apakah gerangan. Sebagai contoh Bapak/Ibu bisa menggunakan lagu “I Have A Dream” yang dipopulerkan oleh Westlife.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun