Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Trend rambut Mohawk menjadi simbol kekompakan Timnas Indonesia U-14

27 Mei 2013   11:49 Diperbarui: 24 Juni 2015   12:57 2081
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13696301341775906160

(Timnas Indonesia U-14/http:liputan6.com)

Salam sepakbola nasional,

Perjuanan tunas garuda muda yang akan mengarungi babak kualifikasi grup E AFC Cup U-14 akan dimulai besok (28/05), proses seleksi yang sudah berjalan sejak era Paulo Camargo dengan 25 pemainnya yang lolos keseleksi yang diadakan BTN dibawah nakhoda Mundari Karya plus 10 pemain hasil rekomendasi BTN, akhirnya terpilih 21 pemain muda yang juga adik-adik kita yang akan berjuang mengibarkan bendera merah putih di Myanmar.

Usaha para pemain Timnas U-14 patut kita dukung termasuk juga dukungan dalam bentuk do’a untuk kesuksesan Timnas U-14 di Myanmar nanti, kemenangan 7-0 atas SSB rajawali diuji coba terakhir semoga menjadi sumber kekuatan bagi para pemain, bahwa mereka sebenarnya punya potensi untuk menunjukkan semangat bersaing meraih satu tempat di babak final AFC U-14 nanti, dengan menjadi juara di kualifikasi grup F yang beranggotakan : Thailand, Kamboja, Bangladesh, Laos, dan Singapura

Detail para pemain yang terpilih bisa dilihat di artikel saya sebelumnya ”Inilah 21 pemain lolos seleksi Timnas Indonesia untuk kualifikasi AFC Cup U-14”dan ini linknya :

http://olahraga.kompasiana.com/bola/2013/05/20/inilah-21-pemain-lolos-seleksi-timnas-indonesia-untuk-kualifikasi-afc-cup-u-14-561625.html

Timnas Indonesia U-14 sendiri sudah sampai di Myanmar sejak Minggu (26/05), semoga dengan waktu persiapan dua hari menjadikan Timnas Indonesia mampu beradapatasi dengan cuaca dan kondisi stadion yang akan digunakan sebagai babak kualifikasi grup F di Myanmar.

Ada yang menarik saat dari informasi yang saya dapatkan ketika beberapa pemain Timnas Indonesia mengikuti shooting sebuah acara di TV Swasta, yaitu penampilan para pemain dengan potongan rambut gaya “Mohawk”.

Usut punya usut ternyata para punggawa Timnas U-14 sengaja menyeragamkan gaya rambut demi menjaga kekompakan jelang tampil di Myanmar , 28/05 – 03/06 mendatang. Potongan rambut ini dilakukan oleh Egi dan kawan-kawan disalah satu tempat pangkas rambut kurang lebih 100 meter dari mess pemain (23/05).

“Potong rambutnya kamis lalu.Awalnya, Egi yang cukur sama Yuswanto, lalu yang lain ikut-ikutan,” kata Bayu memberitahu

“Itu bukan saya yang ajak. Biar kompak saja, sumpah bukan saya,” kata Egi striker TImnas yang sudah mencetak dua kali hattrick dalam dua kali ujicoba Timnas U-14 (sumber: harian Top skor edisi 27/05)

Kekurangan dan kelebihan yang dimiliki oleh ke-21 pemain Timnas U-14 semoga mampu dimaksimalkan serta dicarikan solusi agar kerjasama antar pemain di Timnas U-14 semakin solid terutama dalam hal transisi menyerang dan bertahan, sesuatu yang menjadi fokus tim kepelatihan timnas U-14.

Dan semoga dengan tampilan model rambut ala “Mohawk” dari pemain-pemain Timnas U-14 mampu menjadikan hubungan antar pemain semakin kompak dalam mengarungi perjuangan di grup F kualifikasi AFC Cup U-14 dan satu pesan Om Wefi untuk kalian jangan lupakan shalat bagi yang beragama muslim, terutama shalat berjamaah karena itu juga akan menjadi sumber kekuatan spiritual yang maha dahsyat buat kalian dalam melakoni semua partai yang semuanya keras.

Selamat berjuang adik-adikku para pemain Timnas Indonesia U-14 beserta staff pelatih dan manajer Timnas.

Semoga hasil terbaik akan mengiringi perjuangan kalian..

Once Timnas Indonesia Always Timnas Indonesia, siapapun pemain dan klubnya berasal.

Salam sepakbola nasional,

Wefi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun