Mohon tunggu...
Wafi Qatin Azzizah
Wafi Qatin Azzizah Mohon Tunggu... Lainnya - gemini girl

let's write magic words.

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Cuma 4 Bahan, Bisa Bikin Dua Jenis Camilan Renyah!

28 Januari 2021   16:10 Diperbarui: 28 Januari 2021   16:16 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foodie. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Di masa pandemi ini yang apa-apa serba dikerjakan dari rumah baik bekerja maupun sekolah, pasti sering merasa bosan dan lelah. Nah, kali ini saya akan berbagi resep camilan sederhana untuk menemani kerja ataupun sekolah dari rumah agar tidak bosan, apalagi untuk anak-anak yang mudah bosan.

Resep ini tidak membutuhkan banyak bahan dan cara, bahan yang digunakan pun mudah di dapatkan. Bahan utama dari camilan ini adalah Roti Tawar. Bahan lannya ada mentega, gula pasir, atau seledri dan bawang putih, tergantung apa yang akan kita buat. Mentega dan gula pasir untuk membuat camilan Bagelen, serta mentega, seledri dan daun bawang untuk membuat garlic bread.

Untuk membuat Bagelen, langkah awalnya adalah memotong roti sesuai selera, bisa dibuat kotak ataupun segitiga, besar ataupun kecil. Setelah itu, campurkan mentega dengan gula pasir. Untuk takaran semuanya sesuai selera ya. Setelah tercampur, olehkas campuran mentega dan gula pasirnya ke roti tawar yang sudah di potong. Setelah itu panggang menggunakan oven selama kurang lebih 15menit sampai roti mengering.

Nah, untuk garlic bread, langkah awalnya sama yaitu memotong roti sesuai selera. Setelah itu kupas dan potong bawang putih, iris lembut. Iris lembut juga untuk beberapa seledri, semua takaran sesuai selera. Setelah bawang putih dan seledri selesai diiris, campurkan dengan mentega. Aduk rata. Setelah tercampur rata, olehkan diatas roti yang sudah di potong dan panggang. Waktu memanggangya pun sama seperti Bagelan, yaitu 15menit sampai mengering.

Kedua camilan ini pun siap di hidangkan, apalagi saat masih panas-panasnya. Renyah dan tentunya dengan bahan yang aman dan sedehana sehingga bisa di nikmati setiap kalangan termasuk anak-anak.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun