Mohon tunggu...
Vena Muhilda
Vena Muhilda Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Ketika kamu mencari Tuhan .. Tuhan tidak ada .. ketika kamu sendiri dan tidak mencari-Nya ternyata Tuhan ada bersamamu ..

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Sejarah Pendidikan Islam dan Jenisnya di Indonesia

7 Juli 2020   13:21 Diperbarui: 7 Juli 2020   14:23 458
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Pengertian sejarah, sejarah berasal dari bahasa arab  yaitu tarikh yang berarti ketentuan masa atau waktu, sedangkan ilmu tarikh yaitu, ilmu yang membahas suatu peristiwa dan sebab-sebab terjadinya peristiwa tersebut. Sedangkan menurut terminologi sejarah adalah peristiwa yang sudah terjadi di masa lampau dan benar-benar terjadi pada induvidu dan masyarakat sesuai pada kenyataan yang telah terjadi. Dalam bahasa inggris sejarah disebut dengan "History" yang berarti kejadian-kejadian dimasa lampau (oderly descriphon of past even).
 Sejarah pendidikan islam ini bermula sejak zaman Nabi Muhammad  SAW sampai saat ini yang telah berkembang di berbagai negara di dunia khusunya indonesia. Sejarah pendidikan islam membahas tentang perkembangan pendidikan dari dulu hingga sekarang. Membahas tentang sejarah pendidikan islam bermula pada zaman Rasulullah SAW yaitu ketika beliau mendapatkan wahyu dari Allah SWT melalui perantara malaikat jibril wahyu itu bermaktub didalam ayat Al-Qur'an  surat Al-alaq ayat 1-5 yang artinya:
- " Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang meciptakan."
- Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah.
- Bacalah, dan Tuhanmulah Yang Maha pemurah ,
- Yang mengajar (manusia) dengan perantaran kalam,
- Dia mengajar kepada manusia apa yang tidak diketahuinya.
Kemudian turunlah wahyu kedua yang termaktub dalam Al-Qur'an surat Al-Muddatsir ayat 1-5. Dengan turunnya kedua wahyu tersebut Nabi Muhammad telah diberi tugas oleh Allah untuk mendidik dan menggerakkan islam. Dan di mulai dari sinilah munculnya sejarah pendidikan islam pada zaman Rasulullah SAW. Nabi Muhammad mulai menyampaikan wahyu tersebut kepada kerabat karibnya dan teman sejawatnya  dengan sembunyi-sembunyi setelah banyak orang yang memeluk agama islam, lalu Nabi Muhammad SAW menempatkan rumah Al-Arqam bin Abil Arqam untuk tempat pertemuan sahabat-sahabat dan pengikutnya untuk mengajarkan dasar-dasar islam dan menyampaikan wahyu yang telah beliau terima. Dan dari rumah Al-arqam bin Abil arqam inilah sebagai tempat pertama pendidikan islam pada zaman Rasulullah SAW.
Pendidikan islam pada zaman Rasulullah SAW memiliki dua periode, periode tersebut yaitu periode mekkah dan periode madinah. Dimana pada masa pendidikan islam periode mekkah, Nabi Muhammad SAW lebih mengajarkan serta mendidik para pengikutnya tentang pendidikan keagamaan dan akhlak. Metode dan pendekatan pembelajaran pendidikan yang Rasulullah SAW terapkan adalah dengan menggunakan metode ceramah, diskusi, musyawarah, tanya jawab, bimbingan, teladan, bercerita hingga hafalan. Sedangkan pendidikan islam pada periode madinah adalah pendidikan permulaan dan pengembangan yang sedikit lebih maju dan berkembang dibandingkan pendidikan di mekkah. Lembaga pendidikan di madinah dapat dikemukakan sebagai berikut:
- Masjid (Masjid Quba merupakan masjid pertama yang dijadikan oleh Nabi Muhammad SAW sebagai intuisi pendidikan dan pusat penyebaran ilmu dan pengetahuan, selain masjid quba ialah masjid nabawi, masjidil haram, masjid kuffah, masjid bashrah dan lain sebagainya).
- As-Suffah (merupakan ruang atau bangunan yang bersambung dengan masjid. Suffah dapat dilihat sebagai sebuah sekolah karena kegiatan pengajaran dan pembelajaran dilakukan secara sistematik. Lembaga ini juga menjadi semacam asrama bagi para sahabat yang belum atau tidak mempunyai tempat tinggal permanen.
- Kuttab (kuttab adalah lembaga pendidikan yang mengajarkan tentang menulis dan membaca serta keterampilan).
Setelah Nabi Muhammad SAW wafat sejarah pendidikan islam berlanjut kepada sejarah pendidikan islam pada zaman "Khulafa Roshidin" hingga sampai pada zaman saat ini. Membahas tentang sejarah pendidikan islam dan jenisnya di indonesia pada zaman saat ini, Sejarah pendidikan ini bermula pada zaman wali songo di indonesia, tokoh-tokoh dan perjalanan serta perjuangan dari KH. Hasyim Asy'ary, KH. Ahmad Dahlan, Buya Hamka, Mahmud Yunus dalam upaya pembangunan pendidikan islam serta keterlibatannya dengan pemerintah dalam mengembangkan pendidikan.
Pendidikan islam datang setelah  proses masuknya islam ke indonesia pada abad ke-7 melalui jalur perdagangan dan perkawinan, perkawinan antara kaum pribumi dengan pendatang. Setelah masuknya agama islam yang dibawa oleh para ulama dan para pedagang  pendidikan islam dilakukan dalam bentuk khalaqah di rumah-rumah pedagang atau ulama atau dengan tauladan. Wali songo dalam penyebaran pendidikan islam di jawa sangat berhasil karena mampu mengislamisasikan wilayah jawa. Lembaga pendidikan yang di gunakan adalah pesantren, surau, dan padepokan. Diperoleh dari dukungan yang digunakan tentang budaya masyarakat jawa. Metode yang diterapan oleh para wali songo adalah metode politik, kesenian, perkawinan, perdagangan, serta kebudayaan.
Pendidikan di indonesia sekarang ini , diatur oleh Undang-Undang Nomor 20  Tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasioanal. Secara umum jenis pendidikan di indonesia terbagi ke dalam tiga jalur utama yaitu, formal, nonformal, dan informal. Pendidikan juga dibagi kedalam empat jenjang, yaitu anak usia dini,dasar, menenengah, dan tinggi/atas.

Jenis pendidikan terbagi menjadi 3 jalur yaitu:


- Pendidikan formal
Secara umum pendidikan formal adalah pendidikan yang diselenggrakan di sekolah-sekolah. Jalur pendidikan ini mempunyai sistematis pendidikan yang jelas, mulai dari pendidikan dasar, pendidikan menengah, sampai dengan pendidikan tinggi.
- Pendidikan nonformal
Pendidikan nonformal ini lebih kepada ke les, private, taman pendidikan Al-Qur'an yang banyak terdapat di setiap masjid dan pesantren higga khursus.
- Pendidikan informal
Secara umum pendidkan informal merupakan pendidikan yang ruang lingkupnya lebih cenderung pada lingkungan keluarga dan masyarakat. Berbentuk kegiatan belajar secara mandiri yang dilakukan berdasarkan kesadaran dan rasa tanggung jawab.

JENIS-JENIS PENDIDIKAN DI INDONESIA

Jenis pendidikan adalah suatu kelompok yang didasarkan pada ke khususan tujan pendidikan di dalam suatu pendidikan.


- Pendidikan Umum, pendidikan ini seperti SD,SMP, dan SMA.
- Pendidikan Kejuruan, pendidikan ini seperti SMK, jenis pendidikan ini memiliki berbagai macamspesialisasi keahlian tertentu yang dapat dipilih oleh setiap peserta didik ketika hendak masuk pada sekolah tersebut.
- Pendidikan Akademik, adalah jenis pendidikan tinggi dengan program sarajana dan pascasarjana.
- Pendidikan Keagamaan, seperti Ma (Madrasah aliyah), Mts (Madrasah tsanawiyah), MI (Madrasah ibtidaiyah) dan pesantren.
- Pendidikan Khusus, pendidikan ini diselenggrakan untuk melayani peserta didik secara khusus atau peserta didik yang memiliki kecerdasan luar biasa yang diselenggarakan secara inklusif.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun