Mohon tunggu...
Uli Nababan
Uli Nababan Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Ujian Tengah Semester

9 Oktober 2017   08:23 Diperbarui: 9 Oktober 2017   08:33 492
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Tanggapan dan kesadaran mahasiswa FISIP UAJY pada pemberitaan online  " Peduli Lingkungan dengan aksi tolak Sedotan Plastik sekali pakai"

Pendahuluan :

Media massa merupakan salah satu komponen yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. Berbagai kalangan, mulai dari yang muda hingga tua dan segala macam golongan, semua mengkonsumsi media massa sebagai sumber informasi, hiburan, atau pendidikan bagi mereka. Media massa menjadi seperti makanan yang dikonsumsi sehari-hari oleh masyarakat. Menurut (West & Turner, 2008, hal. 41), media massa (mass media)adalah saluran-saluran atau cara pengiriman bagi pesan-pesan massa. Media massa dapat berupa surat kabar, TV, radio, majalah, dan media sosial. Dari pengertian tersebut maka dapat ditarik kesimpulan bahwa media massa adalah wadah atau tempat segala pesan atau informasi yang dibagikan secara massa kepada khalayak luas.

Media Massa memiliki  tiga paradigma yang menyatakan bahwa media massa adalah pelopor perubahan. Tiga paradigma tersebut antara lain : pertama, media massa sebagai institusi pencerah masyarakat, yaitu perannya sebagai media edukasi. Media menjadi media yang setiap saat mendidik masyarakat supaya cerdas, terbuka pikirannya dan menjadi masyarakat yang maju. Kedua, media informasi yaitu media yang setiap hari menyampaikan

informasi kepada masyarakat. Informasi yang banyak dimiliki masyarakat menjadikan masyarakat sebagai masyarakat dunia yang dapat berpartisipasi dengan berbagaikemampuannya. Ketiga, media hiburan. (COMICOS,2017)

 Namun kini masyarakat dapat mengakses informasi tersebut secara online atau bisa disebut dengan Media online . Media Online adalah Media Daring (Media Dalam Jaringan), Menurut KBBI disebutkan " daring" itu singkatan dari dalam jaringan Internet. Media online secara umum, yaitu segala jenis atau format media yang hanya bisa diakses melalui Internet.

Informasi dapat dengan mudah kita peroleh melalui media online, hanya dengan menggunan hanphone dan dengan adannya jangkauan internet,kita dapat memperoleh informasi sebanyak-bannyaknnya, dengan berbagai informasi yang diberikan, dan informasi ini dapat kita peroleh kapanpun dan diamanapun kita berada.

Saat ini sudah jarang masyarakat yang mencari informasi melalui koran atau televisi, kini masyarakat lebih sering melalui handphone, karena dirasa lebih praktis dan mudah. Hal ini sangat sesuai sekali dengan kalangan mahasiswa yang ingin semuannya serba praktis dan cepat. Pemberitaan informasi yang ada di media online isinnya juga beragam mulai dari pemberitaan mengenai politik,kesehatan,lifestyle,olahraga,dan lain-lain, hal ini dapat memberikan informasi yang lebih luas bagi kalangan mahasiswa, yang mana kebanyakan mahasiswa lebih  suka yng mudah,praktis dan cepat.

Berkaitan dengan itu, maka peneliti ingin meneliti tentang tanggapan dan kesadaran mahasiswa  FISIP UAJY pada pemberitaan online  " Peduli Lingkungan dengan aksi tolak Sedotan Plastik sekali pakai" Menyadari bahwa dalam kehidupan sehari-hari tentunya masyarakat khususnnya mahasiswa  tak pernah lepas dari plastik yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan rumah tangga, begitu juga dengan seringnya menggunakan sedotan plastik sekali pakai ketika membeli minuman, hal ini berhubungan dengan seringnnya mahasiswa, membeli minuman di luar, Maka perlunnya pengelolaan lingkungan hidup.

Pengelolaan Lingkungan hidup bukan semata-mata menjadi tanggung jawab pemerintah,swasta dan masyarakat juga sangat penting peran sertannya dalam melaksanakan kebijakan pengelolaan Lingkungan hidup. Setiap orang memiliki hak dan kewajiban berperan serta dalam rangka pengelolaan lingkungan hidup, sehinggga dapat tercapai kelestarian fungsi lingkungan hidup. (Mundiatun,2015)

Berkaitan dengan itu , KFC menginformasikan rancangan gerakannya , brand makanan cepat saji  KFC mealakukan  gerakan pengurangan penggunaan sedotan plastik sekali pakai melalui #Nostrawmovement. Melalui gerakan ini, KFC Indonesia mengajak para konsumen untuk turut peduli terhadap lingkungan, khususnya keselamatan laut. Gerakan #Nostrawmovement ini mengajak para konsumen untuk tidak menggunakan sedotan plastik sekali pakai saat memesan minuman di restoran KFC atau dimanapun mereka menikmati minuman hal ini didasari pada Fakta  menurut Liputan 6, Mei 2017 sedotan tidak dapat didaur ulang dan  sebagian besar sampah hanya akan berakhir di pembuangan atau laut, apabila  kita tidak  menggunakan sedotan pelastik hal ini dapat mengurangi sampah di pembuangan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun