Mohon tunggu...
Uli Hartati
Uli Hartati Mohon Tunggu... Administrasi - Blogger

A wife, mommy of 2 boys, working mom also as a blogger Contact me : WA 089627103287 Email uli.hartati@yahoo.com Blog http://ulihape.com IG dan Twitter @ulihape

Selanjutnya

Tutup

Politik

Hari Ini Komik Bung Karno Diluncurkan pada Perayaan HUT PDIP ke-46 Tahun

10 Januari 2019   07:52 Diperbarui: 10 Januari 2019   09:22 89
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bersama Proklamator, Dokpri

Apa yang sepesial di HUT ke 46 tahun PDI Perjuangan kali ini?

Kalau aku amati maka dari sekian banyak kegiatan yang diselenggarakan ada satu hal yang menarik yaitu peluncuran Komik Bung Karno Bapak Bangsa rasanya pengen ikut ngantri besok di JIEXPO hehehe. Setelah sekian puluh tahun belajar sejarah hanya melihat text book saja nah kali ini kita bisa belajar sejarah dengan infografis yang keren.

Yup! Prananda Prabowo putra kedua Ibu Megawati meluncurkan sebuah Komik perjalanan hidup dari sang Proklamator Soekarno melalui Komik Bung Karno Bapak Bangsa.

Hal ini sempat dijelaskan oleh Bapak Hasto Kristiyanto dalam bincang santai dengan Blogger, dan komik ini akan dibagikan secara gratis pada perayaan HUT ke 46 PDIP yang akan dilaksanakan pada besok hari yaitu tanggal 10 januari, wow jadi mupeng pake banget aku!

Komik ini diluncurkan sebagai upaya PDIP dalam menyampaikan sejarah kepada masyarakat luas dan tentunya dengan menitipkan gelora semangat yang ada pada Bung Karno. Komik ini nantinya akan berkisah tentang hidup Bung Karno sejak lahir hingga Indonesia memperoleh kemerdekaannya pada tahun 1945.

Pada bagian awal komik ini akan melihatkan suasana Pelabuhan di kota Surabaya which is ini adalah kota kelahiran sang proklamator dan kota yang dipilih oleh kedua orang tua Bung Karno setelah hijrah dari Bali. Ehm jadi tahukan mengapa Bali dan Surabaya tak terpisahkan dari kehidupan Bung Karno.

Komik ini akan bercerita secara terperinci kehidupan masa kecil Presiden Republik Indonesia Pertama, bagaimana beliau sekolah dan pada usia 14 tahun beliau diajar oleh guru pendiri bangsa Bapak HOS Tjokroaminoto dan sejak itu Bung Karno semakin mengerti cara berorganisasi dan dua tahun kemudian Soekarno bergabung dengan organisasi kepemudaan Jong Java.

Ehm... jadi ingat deh kemarin di acara Bu Mega Bercerita bahwa di usia 14 tahun pula Bu Mega sudah berdampingan dengan orang-orang hebat tanpa ada rasa grogi, bisa jadi memang sudah warisan karakter Bung Karno yes?

Dan tahu kan ciri khas Bung Karno dengan pecinya? Ternyata itu bermula dari berorganisasi, dalam komik ini pula dijelaskan istilah peci itu berasal dari bahasa Belanda 'petje' yang memiliki arti kopiah. Selanjutnya komik ini juga akan mengisahkan kehidupan masa kuliah Bung Karno di ITB dan itu adalah jalannya beliau mengenal banyak orang hebat seperti Douwes Dekker.

Tentunya komik ini juga akan menceritakan kehidupan Bung Karno disaat masa sulit ketika beliau menjalani hukuman dan pembuangan, ah kalau bagian ini aku pasti mewek deh, hiks. Sampai pada akhirnya beliau lepas dari pengasingan kembali beliau mengobarkan semangat untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia tentu saja bersama Bung Hatta.

Berbagai strategi disusun dengan Bung Hatta sampai akhirnya ide Pancasila lahir dan akhirnya 17 Agustus 1945 Indonesia meraih kemerdekaannya dan menunjuk Bung Karno sebagai Presiden pertama Republik Indonesia dan Bung Hatta sebagai wakilnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun