Mohon tunggu...
Tria Lestari
Tria Lestari Mohon Tunggu... Lainnya - ibu rumah tangga

saya menyukai dunia pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peningkatan Mutu Pendidikan Melalui PPG Prajabatan 2022

22 Juli 2022   14:30 Diperbarui: 22 Juli 2022   14:33 499
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pendidikan sejatinya bukan hanya sekedar proses mentransfer ilmu dari pendidik kepada peserta didik saja. Akan tetapi lebih dari itu, pendidikan bertujuan meningkatkan sumber daya manusia dan mencetak generasi bangsa yang cerdas untuk masa depan bangsa sendiri. Pendidikan memegang peranan yang sangat penting di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara karena disinilah adanya cita-cita dan masa depan generasi penerus bangsa diletakkan.
Di indonesia, untuk memajukan pendidikan yang lebih baik salah satunya memperbaiki profesi guru yang berkualitas. Guru merupakan hal penting untuk kemajuan pendidikan. Di era globalisasi ini guru dituntut untuk inovatif, kreatif, dan komunikatif. Guru bagaikan tiang, semakin kokoh tiang tersebut maka semakin kuat untuk tetap tegak berdiri. Sama hal nya dengan pendidikan, semakin profesional seorang guru, semakin kuat pula pendidikan untuk menghadapi era globalisasi.
Dalam rangka memperbaiki profesi guru yang berkualitas, kemendikbudristek memberikan beasiswa bagi yang ingin menjadi guru profesional melalui PPG Prajabatan 2022. Beasiswa tersebut senilai 17juta untuk 2 semester atau satu tahun perkuliahan. Program ini terbuka untuk umum baik lulusan dalam negeri maupun lulusan luar negeri yang berminat untuk menjadi guru.
Menjadi mahasiswa PPG Prajabatan 2022 ini memiliki beberapa tahapan, yaitu tahap seleksi administrasi, tes substantif, dan wawancara. Dalam seleksi administrasi meliputi  biodata diri, essay dan pembayaran tahap 1 dan 2. Menariknya, dalam pengisian essay terdiri dari pertanyaan-pertanyaan seputar pengalaman yang telah di alami calon mahasiswa PPG Prajabatan minimal 3 tahun terakhir. Pertanyaan-pertanyaan itu meliputi 1. Motivasi menjadi guru, 2. Pengalaman ketika perlu mempelajari hal-hal baru untuk meningkatkan performa, 3. Pengalaman ketika kita diminta melakukan sesuatu yang menurut kita tidak sesuai dengan nilai, etika, pedoman kerja, ataupun aturan yang berlaku, 4. Pengalaman saat bekerja sama dengan orang lain yang memiliki perbedaan, 5. Pengalaman saat mengembangkan kemampuan dan keterampilan dari orang lain, 6. Pengalaman keputusan penting dalam suatu kegiatan baik di pekerjaan/organisasi/komunitas/perkuliahan yang di ambil, 7. Pengalaman yang dihadapkan dengan beberapa tugas dalam waktu yang bersamaan. Kemudian, tes substantif sendiri meliputi tes kemampuan dasar literasi dan numerasi dan tes penguasaan bidang. Selain itu, tes wawancara dimana pada tahap ini merupakan penentu calon mahasiswa PPG Prajabatan 2022 lolos tidaknya menjadi mahasiswa PPG Prajabatan 2022 setelah dinyatakan lolos tes subtantif. Berdasarkan Coaching Clinic PPG Prajabatan 2022, pengisian essay saat seleksi administrasi menjadi info awal untuk tes wawancara.
Melalui program PPG Prajabatan 2022 ini, diharapkan mampu menghasilkan dan mencetak guru baru yang berkualitas, profesional dan memiliki misi  yang sama yaitu memajukan pendidikan yang lebih baik. Melalui Ngobrol Akhir Pekan Direktorat PPG "All About pendaftaran PPG Prajabatan" ini pula rencananya lulusan PPG Prajabatan 2022 akan diprioritaskan untuk mengisi formasi ASN P3k guru tahun 2023-2024 yang sudah ditentukan oleh kemendikbudristek. Mengingat banyak guru-guru PNS yang pensiun pada tahun 2023-2024.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun