Mohon tunggu...
TOPIK PILIHAN

LOCAL HEROES DI SEKITARMU, BAGAIMANA KALAU KITA KISAHKAN MEREKA HARI INI?

15 Agustus 2024   20:38 Diperbarui: 15 Agustus 2024   20:38
LOCAL HEROES DI SEKITARMU, BAGAIMANA KALAU KITA KISAHKAN MEREKA HARI INI?

Kompasianer, pernahkah kamu menyadari bahwa ada local heroes atau pahlawan lokal di sekitarmu yang aksinya berdampak dan menginspirasi, namun belum terdengar luas? Bagaimana kalau kita angkat kisahnya?

Dalam rangka menyambut peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus, Kompasiana ingin mengajak para Kompasianer untuk menceritakan praktik-praktik baik dan berdampak yang telah dilakukan oleh orang-orang hebat di sekitarmu.

Nah, Kompasianer adakah local heroes di sekitarmu yang perlu atau menarik diangkat kisahnya?

Apa yang sudah dilakukan oleh pahlawan lokal ini? Dampak apa yang sudah ditularkan olehnya? Sejauh mana itu berdampak?

Tidak hanya orang lain lho yang bisa kamu ceritakan. Kamu juga boleh menceritakan kisah tentang sesama Kompasianer lainnya, atau juga boleh kok kamu menceritakan diri sendiri mengenai apa yang sudah kamu lakukan selama ini.

Kompasianer, yuk jadi bagian dari gerakan positif ini! Tuliskan kisah pahlawan lokal di sekitarmu di Kompasiana dengan menyematkan label Local Heroes pada tiap konten yang kamu buat.

LAPORKAN KONTEN
Alasan