Mohon tunggu...
Her Wanto
Her Wanto Mohon Tunggu... Administrasi - Abstrak

Eska Unggul Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Covid-19, Bagaimana Perawatan Ibu dan Bayi Baru Lahir Saat Pandemi?

12 April 2020   09:36 Diperbarui: 12 April 2020   09:37 1081
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saat Pandemi seperti ini beberapa masyarakat yang rentan adalah orang tua (lansia), orang dengan riwayat penyakit kronis (paru-paru, TBC, Diabetes, Jantung, Hipertensi dan lainnya), bayi baru lahir, balita. 

Mereka adalah kelompok rentan yang ketahanan tubuhnya kurang, makanya harus sangat berhati-hati bagi kelompok tersebut. Walaupun semua manusia bisa terpapar virus Corona ini, kalau tidak berhati-hati dan waspada.

Mengingat penyebaran virus Corona melalui dropler cairan saat bersin dan batuk dan proses masukan lewat mata, hidung dan mulut. Jadi tangan sangat memegang peranan penting disini, bisa dibilang peranannya 98 persen. 

Kebiasaan manusia untuk mengucek mata, mengusap hidung dan memegang mulut masih dilakukan oleh semua orang. Bagaimana kelompok rentan tersebut bisa selamat dari penyebaran virus ini.

Perawatan bayi baru lahir saat pandemi

Imunitas tubuh bayi sangatlah rendah, makanya dalam keadaan normal saja kita harus benar-benar menjaga kebersihan, apalagi saat pandemi seperti sekarang ini. Maka edukasi untuk masyarakat terutama keluarga yang baru punya momongan harus benar-benar dipantau. 

1. Memakai masker saat ibu menyusui

Ibu yang positif Covid-19 pun bisa memberikan Air Susu Ibu (ASI) ekslusifnya, bila si ibu menginginkannya, dengan menjalankan beberapa prosedur yang benar agar si jabang bayi tidak tertular. 

Memberikan ASI eksklusif sangatlah dianjurkan karena itu adalah hak bayi yang pertama. ASI eksklusif sangat baik untuk tumbuh kembang bayi dan sangat banyak mengandung multivitamin yang dibutuhkan oleh bayi, maka sebisa mungkin memberikan untuk bayi.

Saat akan merawat dan memberikan ASI ibu harus memakai masker, agar bayi tetap aman dan tidak tertular. Jadi bayi akan tetap aman dari cairan dropler apabila si Ibu itu batuk dan bersin. 

Siapapun yang ingin memegang atau mendekati bayi harus pakai masker tanpa terkecuali. Memakai masker itu merupakan kewajiban saat merawat bayi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun