Mohon tunggu...
Tonny Syiariel
Tonny Syiariel Mohon Tunggu... Lainnya - Travel Management Consultant and Professional Tour Leader

Travel Management Consultant, Professional Tour Leader, Founder of ITLA

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Eiffel, PSG, dan Messi

12 Agustus 2021   11:48 Diperbarui: 13 Agustus 2021   02:01 1086
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Messi di stadion Parc des Princes- Paris. Sumber: C.Gavelle / PSG

Bonjour Paris! Wajah Paris kian berbinar di musim panas ini. Ibu kota Prancis ini sejatinya selalu menawan di setiap musim - Spring, Summer, Autumn dan Winter. Namun, musim panas ini begitu berbeda. Khususnya bagi pendukung klub berjuluk Les Parisiens itu. Siapa yang tidak sumringah kedatangan seorang superstar sekelas Lionel Messi. 

Lionel Messi sebelumnya direncanakan tampil di Eiffel Tower untuk diperkenalkan sebagai pemain PSG. Persis seperti ketika klub tajir asal kota Paris ini memperkenalkan Zlatan Ibrahimovic dan Neymar Jr. 

Namun, lokasi perkenalan kemudian dipindah ke Parc des Princes, kandang PSG sejak tahun 1974. Meskipun demikian, Eiffel tetap menyambut Messi dengan kalimat "Merci Messi!" (Terima kasih, Messi).

Eiffel memang tidak bisa dipisahkan dari Paris Saint-Germain (PSG). Lihat saja logonya. Menara Eiffel yang didesain berwarna merah dengan latar belakang biru telah lama menjadi bagian dari logo PSG. Eiffel memang tidak hanya terkenal di Paris, tetapi juga telah menjadi ikon global dari negara Prancis.

Kolase Eiffel, Logo PSG dan Messi. Sumber: Eiffel- dokumentasi pribadi, Logo PSG & Messi milik PSG
Kolase Eiffel, Logo PSG dan Messi. Sumber: Eiffel- dokumentasi pribadi, Logo PSG & Messi milik PSG

Tidak salah PSG memasang sang ikon di logo klub. Popularitas Eiffel tidak perlu diragukan lagi. Sejak dibukanya menara setinggi 300 meter ini pada tahun 1889, Eiffel telah menyambut sekitar 250 juta pengunjung. Fantastis! Tidak mengejutkan Eiffel pun menjadi destinasi wisata nomor satu di kota Paris.

Menara Eiffel yang dibangun di Champ de Mars- Paris antara tahun 1887-1889 dinamai sesuai nama pemilik perusahaan yang membangunnya, yakni Gustave Eiffel. 

Sedangkan desain menara itu sendiri sejatinya dirancang oleh Maurice Koechlin dan Emile Nouguier, dua insinyur senior yang bekerja di Compagnie des tablissements Eiffel, perusahaan milik Gustave Eiffel.

Proses konstruksi Eiffel saat itu begitu menyita perhatian dunia. Dan ketika Eiffel selesai dibangun pada tahun 1889, menara ini langsung meraih status menara tertinggi di dunia kala itu. Gelar yang terus disandangnya sampai tahun 1930, ketika Chrysler Building di Manhattan - New York City akhirnya melewatinya dengan ketinggian 319 meter.

Menara Eiffel jelang malam, difoto dari arah Trocadero. Sumber: dokumentasi pribadi
Menara Eiffel jelang malam, difoto dari arah Trocadero. Sumber: dokumentasi pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun