Potret Jakarta Dari Lantai 27Â
Setelah hilir mudik kesana kemari dan sempat dua hari mengunjungi kakak perempuan saya satu satunya yang masih tersisa dan tinggal di Cijerah Bandung, kemarin sempat beberapa saat menikmati keindahan kota Jakarta dari jendela unit Mediterranean Boulevard Apartment kami di lantai 27 BL. Yang lokasinya di Kemayoran Jakarta PusatÂ
Dari ketinggian hampir seratus meter, Kami dapat menikmati keindahan kota Jakarta.Â
Ternyata Jakarta semakin berbenah diri. Kota yang dulu sering di jadikan sasaran sumpah serapah sebagai kota brengsek,kumuh,macet dan banjir,kini sudah semakin pesolekÂ
Macet? Semrawut? Jangan pikir bahwa hanya Jakarta yang macet dan semrawut. Bangkok jauh lebih parah. Bisa 2 jam stag di tengah jalan raya karena kemacetan. Kairo, ibu kota Mesir? Atau bagaimana dengan Paris? Athena? Amsterdam?Â
Ya, silakan sesekali berkunjung dan membuktikan sendiri, bahwa kemacetan dan kesemrawutan itu bukan hanya milik Jakarta.
Saya jadi ingat lirik lagu ciptaan ibu Suud. " Walaupun banyak negeri kujalani.. nan mashur permai dikata orang.  Tetapi kampung dan rumahku  Disanalah kurasa senang... Tanahku yang kucintai.  Engkau kubanggakan......"
- Kalau ada yang brengsek, maka itu adalah sebagian manusia yang bercokol di Jakarta, namun tidak bertanggung jawab:
Membuang sampah di selokan
Membuang di jalan raya
Membunyikan klakson tidak pada tempatnya