Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Tips Mengubah Mindset yang Keliru

11 Oktober 2022   18:55 Diperbarui: 11 Oktober 2022   19:00 368
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jangan Tunggu Sampai Terlambat

Ada begitu banyak faktor yang ikut menentukan sukses tidaknya seseorang dalam meraih cita cita hidupnya. Tetapi faktor yang paling menentukan adalah mindset. Mindset yang keliru atau tidak tepat,perlu sesegera mungkin dibenahi. Karena bilamana dibiarkan berlanjut,maka semakin lama kita akan semakin terjerat oleh mindset yang keliru. Contoh dari mindset yang salah adalah:
sukses itu hanya untuk orang berduit

  • saya bukan sarjana,mustahil saya bisa sukses
  • bagi saya yang penting bisa menghidupi anak isteri
  • sudah bisa ngontrak rumah dan makan 3 kali sehari,mau apa lagi?
  • saya tidak mau neko neko
  • dan seterusnya dan seterusnya 

Semakin banyak kita mencari alasan pembenaran,bahwa diri kita tidak mungkin bisa meraih  impian hidup ,maka semakin dalam diri kita terpuruk dalam ketidak berdayaan. Secara tanpa sadar,orang yang memiliki mindset yang keliru dan membiarkannya tumbuh subur dalam dirinya,maka akhirnya ia mengurung diri sendiri,dalam penjara tidak kasat mata. Bagi dirinya,hidup hanyalah sekedar menjalani ritual:

  • bangun subuh
  • buru buru ketempat pekerjaan
  • kerja keras sepanjang hari
  • pulang sudah malam
  • makan malam 
  • tidur

Apa yang dipikirkan secara terus menerus,akan menjadi doa kita. Dalam bahasa Inggris ada quote:"You are what you think" Yang dapat dimaknai,bila kita yakini hidup kita memang sudah ditakdirkan jadi kuli,maka percayalah akhirnya keyakinan itu akan jadi kenyataan,yakni sepanjang  hayat hanya hidup sebagai kuli. 

Dokumentasi pribadi 
Dokumentasi pribadi 

Change Your Mind and Your Life Will Be Change

Satu satunya cara adalah mengubah mindset,dengan mengubah cara berpikir:

  • bila orang lain bisa,saya juga pasti bisa
  • tidak ada yang mustahil bila Tuhan mengizinkan
  • tidak ada kata terlambat untuk mengubah nasib
  • my destiny is in my hands 

Beranilah Bermimpi Besar

Pada waktu kehidupan kami masih morat marit dan saya ceritakan tentang impian ,bahwa kelak anak anak kami akan melanjutkan study di luar negeri. Apa kata orang?

-laki bini ala gilo (suami isteri sudah gila)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun