Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Elly Kasim Penyanyi Lagu "Ayam den Lapeh" Telah Dipanggil Tuhan

25 Agustus 2021   20:17 Diperbarui: 25 Agustus 2021   20:36 442
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber berita dan foto: https://regional.kompas.com/

Indonesia Kehilangan Seorang Penyanyi Legendaris

Sebagai sesama orang asal dari Sumatera Barat siapa yang tidak kenal dengan Elly Kasim?  Setidaknya, setiap kali mendengarkan lantunan lagu "Ayam den Lapeh" orang pasti ingat nama Elly Kasim.

Sewaktu kakak saya yang nomor 5 menikah, ia mendapatkan sumbangan musik dari sahabat baiknya.  Dan seingat saya salah seorang penyanyi pada waktu itu adalah Elly Kasim yang membawakan lagu "Mayang Taurai".

Seingat saya pada waktu itu tahun 1960, Elly masih remaja dan saya baru duduk dibangku sma. Tapi itu kisah tahun 1960 berarti sudah berlalu 60 tahun yang lalu. Setelah itu sempat bertemu 2 atau 3 kali lagi 

Lagu yang melambungkan namanya hingga ke mancanegara adalah "Ayam den Lapeh"  Saking populernya, hampir seluruh orang Padang hafal luar kepala lagu ini.

Luruihlah jalan Payakumbuah      - lurus jalan ke Payahkumbuh
Babelok jalan ka Kayu Jati               - berbelok jalan ke Kayu Jati
Dima hati indak ka rusuah              - bagaimana hati tidak jadi rusuh
Ayam den lapeh, ai ai.. ayam den lapeh -ayam ku lepas (kiasan)
.
Mandaki jalan Pandai Sikek             - mendaki jalan Pandai Sikek

Manurun jalan ka Biaro                      - menurun jalan ke Biaro

Dima hati indak ka maupek               - dimana hati tidak mengeluh
Awak takicuah, ai ai.. ayam den lapeh - saya terkecoh 

(dan seterusnya. Pengarang lagu ini adalah Nurseha  )

Walaupun di dendangkan dengan nada yang ceria, tapi sesungguhnya lagu ini menyirat kesedihan hati karena kehilangan orang yang dikasihi namun dikilaskan dalam ungkapan "ayam den  lapeh" yang artinya adalah "Ayam ku lepas"

Kita Semua Kehilangan
Elly Kasim meninggal dunia di usia 76 tahun pada Rabu tanggal 25 Agustus 2021 Elly  di Rumah Sakit MMC Kuningan, Jakarta. Elly kelahiran Tiku, Tanjung Mutiara, Agam, Sumatra Barat, 27 September 1944  Tidak jauh dari kota wisata Bukittinggi  Elly Kasim berkecimpung di dunia musik sejak 1960. Setidaknya  selama hidupnya telah merilis 100 album solo. Tidak terhitung tembang yang pernah dibawakan Elly Kasim menjadi hits di Indonesia pada zamannya . Elly turut memiliki sejumlah lagu hits lainnya di antaranya Kasiah Tak Sampai, Ampun Mandeh, Langkisau, dan Cinto Ka Uda.
Selamat jalan Elly ! Kami semua kehilangan dirimu.

sumber berita dan foto: https://regional.kompas.com/read/2021/

Tjiptadinata Effendi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun