Mohon tunggu...
Thamrin Dahlan
Thamrin Dahlan Mohon Tunggu... Guru - Saya seorang Purnawirawan Polri. Saat ini aktif memberikan kuliah. Profesi Jurnalis, Penulis produktif telah menerbitkan 24 buku. Organisasi ILUNI Pasca Sarjana Universitas Indonesia.

Mott Menulis Sharing, connecting on rainbow. Pena Sehat Pena Kawan Pena Saran

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Penghormatan Dunia untuk Maroko

15 Desember 2022   17:48 Diperbarui: 15 Desember 2022   18:01 313
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber dokumentasi: FIFA

Maroko oh Maroko

Catatan Thamrin Dahlan

Bukan soal menang atau kalah tetapi lihatlah betapa besarnya dampak syiar Agama Islam melalui kehadiran Kesebelasan Maroko di ajang Piala Dunia. Tontionan terakbar sepanjang zaman ini merupakan media dakwah yang sangat effektif bagaimana mengenalkan Islam Rahmatan Lil Alamin.

Sikap perilaku Pelatih dan Pemain Maroko menunjukkan bagaimana sesungguhnya peradaban Islam.  Rasulullah Nabi Muhammad SAW membawa Islam sebagai Rahmatan lil Alamin. Peristiwa Piala Dunia 2022 di Qatar membuat Dunia terkesima.  Penggemar olahraga menyaksikan betapa kuatnya kepribadian dalam bersikap sportivitas walaupun dalam laga panas dilapangan.

Belum lagi ketika masyarakat dunia melihat budi pekerti para punggawa Maroko yang sangat memuliakan Ibu kandung.  Hal seperti ini tidak pernah terlihat lagi namun Maroko memberikan pengajaran bagaimana menghormati antar sesama umat.

Perhatikan lamat lamat dokumentasi foto dibawah ini. Maroko tetap tegar.  Mereka menjadi pemain kebanggaan FIFA .  Memberikan teladan baik yang sudah selayaknya dicontoh oleh olahragawan sedunia.

Seperti diberitakan CNN Indonesia Kamis 15 Desember 2022 Para pemain timnas Maroko tetap melakukan sujud syukur usai menjalani laga semifinal Piala Dunia 2022 melawan Prancis.

Kendati kalah, para pemain Maroko beserta ofisial tetap melakukan sujud syukur. Usai pertandingan terlihat para pemain berlutut dan meletakkan dahi di lapangan Stadion Al Bayt.

Peristiwa Maroko di pentas dunia jelas mengguncang dunia.  Sepak bola tetap sepak bola, Namun Maroko menyampaikan pesan moral bagaimana sikap hidup keseharian islami dibawa kelangan bola sepak.  Luar Biasa. Catatan sejarah Islam di dunia modern Abad 21 akan dikenang sepanjang masa

Point  ingin disampaikan disini adalah bahwa penduduk dunia semakin mengenal Islam yang Rahmatan Lil Alamin.  Takdir Allah SWT menetapkan dakwah Syiar Islam  bukanlah melalui kekerasan namun lebih kepada rasa kasih sayang antar sesama umat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun