Mohon tunggu...
Thamrin Dahlan
Thamrin Dahlan Mohon Tunggu... Guru - Saya seorang Purnawirawan Polri. Saat ini aktif memberikan kuliah. Profesi Jurnalis, Penulis produktif telah menerbitkan 24 buku. Organisasi ILUNI Pasca Sarjana Universitas Indonesia.

Mott Menulis Sharing, connecting on rainbow. Pena Sehat Pena Kawan Pena Saran

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Home and Away Tennis Kelas Lan Sia

16 Februari 2019   18:50 Diperbarui: 16 Februari 2019   19:48 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Koleksi Pribadi/TD

Tennis Club BHP membalas kunjungan (away) ke Lapangan Tennis Jasa Marga. Januari 2019 kami tuan rumah (home) di Lapangan tennis BHP. Sabtu 16 Februari bertanding seperti layaknya 2 negara saling berbalas kunjungan. Gayanya seperti pertandingan internasional saja pakai istilah home and away.  Tentu saja tidak ada yang salah istilah tersebut digunakan dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa.

Jauh jauh hari mempersiapkan diri.  menjadi tamu tentu tidaklah begitu repot dibanding ketika kami menjadi tuan rumah.  Tamu cukup datang, senyum senyum, salaman kemudian makan dan minun.  Setelah itu baru bertanding tennis. Justru  masalah yang paling rumit adalah mengumpulkan teman teman agar bisa hadir di acara away.

Untunglah setelah berkoar koar di Whats Up Group, akhirnya 12 petennis hadir walaupun Pak Prasetyawan tidak main namun menjadi wasit sudah merupakan partisipasi kebersamaan.  Selusin kaos seragam baru berwarna biru dongker berlogo BHP Tennis Club  sudah terdistribusikan untuk Pak Purwadi, Bang Yuswardi, OM Dekon, Mas Yayok, Mas Suharin, Mas Wiyono, Mas Sugiharo. Pak Marno, Mas Daryono, TD  dan Om Voctor.  Ketika memesan kaos ke ananda Rendithya Ramdan Fikri awak  berpesan jangan warna merah, kuning atau warna lain yang berkaitan dengan partai politik.

away3-5c67f145c112fe396532a365.jpg
away3-5c67f145c112fe396532a365.jpg
Sumber Koleksi Pribadi/TD

Alhamdulillah score 7 - 5. Tetap unggul berkat latihan rutin setiap Sabtu dan Ahad pagi walaupun sebagian besar pemain berusia manula atawa para pangsiunan. Terima kasih teman teman ternyata ada juga pengaruhnya ya setelah memakai kaos seragam baru. Paling tidak tambah kaos ya bersebab sekali main bisa ganti 2-3 kaos basah berkeringat.

Sebenarnya bukan soal seragam baru saja yang membuat kami semangat bertanding atau tepatnya berlatih bersama Jasa marga Tennis Club.  Tetapi lebih jauh dari itu selaiknya orang tua berolahraga yang dicari bukan soal menang kalah tetapi lebih kepada silaturahim.  Silaturahim memperpanjang usia dan juga menambah rezeki.

Itulah  sebabnya semangat olahraga tetap terus dipertahankan walaupun hambatan utama di musim hujan adalah lapangan basah.  Selain itu terkadang halangan datang ketika ada kondangan atawa kegiatan keluarga yang tidak kalah pentingnya.  Oleh karena itu kesempatan berolahraga harus di jadwalkan ulang minimal 3 kali seminggu badan berkeringat.

away1-5c67f1a5c112fe46d8678203.jpg
away1-5c67f1a5c112fe46d8678203.jpg
Berhubung Jasa Marga Tennis Club sebagai tuan rumah dan memiliki 2 band lapangan maka jumlah petenis lebih banyak. Tadi malam hujan sudah turun, lapangan masih basah ketika awak dan Om Victor tiba di kawasan Dato Tonggara Kelurahan Makasar persis di pinggir jalan tol jagorawi. Bang Yuswardi telah tiba duluan sedangkan tuan rumah sibuk menyambut sembari memperlihatkan konsumsi untuk makan satu kampong.

Pak Marno sebagai penggagas latihan bersama sibuk mengatur pemain yang akan dilagakan.  Tentu saja dicarikan yang berimbang agar pertandingan tetap terlihat menarik dan tidak berat sebelah.  Alhamdulillah 12 pertandingan bisa diselesaikan pukul 10.30 dengan score beda beda tipis.  Awak tentu mencari pasangan yang bisa menggendong dalam artian punya  level lebih tinggi serta kuat berlari.  Itulah kiatnya tennis manula yaitu cari pasangan yang kuat kemudia lawan tanding yang seimbang.

Pertandingan penutup tersajikan berupa  tontonan tennis  kelas dunia.  Pasalnya pemain terbaik dari masing masing klub diadu.  Ituah pasangan Mas Sugiarto dan Mas Daryono melawan Mas Herry Santoso dan Pak Bambang.  Kata para pemain amatir ini tontonan seperti di tv sebelah kelas nasional.  Lumayan persahabtan semakin erat dengan harapan kami bisa berkolabirasi nanti ketika bermain melawan musuh di Purwokerto..  InshaAllah

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun