Mohon tunggu...
Teguh Muflih Rizky
Teguh Muflih Rizky Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Elektro

masih mencari jawaban

Selanjutnya

Tutup

Politik

sumpah pemuda "jalan panjang menuju kemerdekaan"

28 Oktober 2015   20:45 Diperbarui: 28 Oktober 2015   20:45 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

 

tepat hari ini 87 tahun yang lalu para pemuda yang berasal dari berbagai daerah, golongan serta pemikiran berkumpul dari satu ruang mendeklarasikan sebuah cikal bakal persatuan bangsa yang berlatar dalam kemajemukan, hasil dari buah pemikiran para pemuda saat itu menjadi alat pemersatu bangsa yakni sebuah deklarasi yang menunjuk bahwa bangsa indonesia memiliki alat pemersatu berupa bahasa, bangsa, dan ,tanah air yaitu indonesia, sebagaiman termaktub dalam keputusan kongres :

Pertama:
Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.
Kedoea:
Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.
Ketiga:
Kami poetra dan poetri Indonesia mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.

 

pendeklarasian menjadi sebuah turning point (titik balik) dari perjuangan yang bersifat kedaerahan menuju perjuangan yang bersifat nasional dan terstruktur, pendeklarasian ini juga menjadi sebuah langkah awal masyarakat indonesia menuju kemerdekaan yang diimpikan-impikan dalam setiap jiwa anak bangsa,

sumpah pemuda telah mengubah bangsa indonesia yang terpecah-pecah dengan menyatukannya menjadi satu kesatuan yang kuat, saat itu para pemuda dari banyak golongan seperti jong java, jong celebes, jong islamieten bond dan lain-lain saling melontarkan pemikiran, sampai akhirnya didapatkan deklarasi persatuan indonesia.

korelasi antara sumpah pemuda 28 oktober 1928 dengan kemerdekaan indonesia 17 agustus 1945 sangatlah erat walau terpaut sekitar 17 tahun, 17 tahun bukanlah waktu yang singkat berbagai babak sejarah dilalui, banyak tokoh republik bermunculan, banyak gerakan mulai bermunculan baik itu gerakan kooperatif maupun nonkooperatif dengan pemerintah kolonial sebut saja POETRA (poesat tenaga rakjat) sampai dengan gerakan bawah tanah Sutan Sjahrir, sampai pada akhirnya kemerdekaan dapat direbut sangatlah erat korelasi yang timbul dengan sumpah pemuda dan para pemuda.

sebagai pemuda yang lahir pada abad ini, kita sebagai pemuda juga harus mengambil sinergi positif dari perjuangan para pemuda terdahulu, kita tunjukan pada dunia bahwa pemuda indonesia bukan terkenal akibat keterbelakangan, kebodohan, keterpecahbelahan, tawuran dan setumpuk pandangan negatif kepada kita, kita juga harus menjadi turning point (titik balik) kearah yang lebih cerah, gemilang dan tentunya semakin baik. maju terus pemuda, jayalah indonesia, kita adalah garda terdepan dalam mewujudkan indonesia lebih baik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun