Mohon tunggu...
Teguh Sugiarto
Teguh Sugiarto Mohon Tunggu... Lainnya - sansevieria_agave

Hobi Bersepeda

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Duta Pelajar HIV AIDS Kabupaten Kebumen 2022

7 Juli 2022   10:14 Diperbarui: 7 Juli 2022   10:27 470
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemilihan Duta Pelajar HIV-AIDS Kabupaten Kebumen 2022 merupakan acara yang diselenggarakan untuk  mengkampanyekan penanggulangan HIV-AIDS dengan sasaran pelajar tingkat SMA.

Data menunjukan bahwa angka penularan HIV telah menyebar di kalangan pelajar di Kebumen, sehingga membutuhkan peran penting pelajar untuk mengedukasi penanggulangan HIV-AIDS.

Salah satu rangkaian agenda pemilihan Duta Pelajar HIV-AIDS Kabupaten Kebumen 2022 adalah melalui Pembekalan materi bagi para finalis agar dalam mengemban tugasnya sebagai Duta memiliki kesiapan yang matang.

Acara pembekalan Duta Pelajar HIV-AIDS Kabupaten Kebumen 2022 berlangsung di Hotel Grand Kolopaking pada hari Kamis, 30 Juni 2022.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Sekretaris Daerah Kebupaten Kebumen, Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen, RSUD Jendral Soedirman Kebumen, Universitas Muhammadiyah Gombong (UNIMUGO) dan Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP).

Materi yang dibawakan oleh para Dosen Fakultas Sains dan Humaniora (UNIMUGO) berkaitan dengan aspek hukum dan pencegahan kekerasan seksual, manajemen dan pengembangan karakter.

Aspek hukum dibawakan oleh Ibu Kuni Nasihatun Arifah, S.H., M.H. selaku dosen Prodi Hukum yang juga aktivis perempuan, materi Ibu Kuni adalah  mengenai pencegahan kekerasan seksual yang dapat diintegrasikan dalam pencegahan HIV-AIDS.

Sedangkan dari aspek manajemen diri dibawakan oleh Bapak Wisanggeni Bagus Anggoro, S.E., M.M. yang merupakan dosen prodi manajemen sekaligus sebagai Ka Prodi Manajemen.

Materi Bapak Wisang berbicara mengenai bagaimana langkah dalam manajemen diri sabagai bekal dalam menjalankan tugas sebagai Duta Pelajar HIV-AIDS.

Selanjutnya aspek kewirausahaan dibawakan oleh Bapak Tiyan Fatkurrokhman selaku dosen Prodi Manajemen yang juga sekaligus pelaku UMKM percetakan sablon di Kebumen.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun