Mohon tunggu...
Taufiq Sentana
Taufiq Sentana Mohon Tunggu... Guru - Pendidikan dan sosial budaya
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Praktisi pendidikan Islam. peneliti independen studi sosial-budaya dan kreativitas.menetap di Aceh Barat

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Inspirasi: Menulis untuk Dibaca

9 Oktober 2022   11:21 Diperbarui: 9 Oktober 2022   11:23 163
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri. Buku Solo 99 Inspirasi Bahagia

Menulis untuk Dibaca

===
Ada banyak tahapan dalam menulis. tahapan paling umum dan praktis  adalah menulis untuk dibaca.tentu dalam skala segmen yang pantas dan lazim. secarik dan sesingkat apapun tulisan itu, mestilah bisa dibaca, dipahami dan sampai ke benak khalayak/audiens.

Beberapa tulisan memang digarap untuk dibaca secara prosedural dan teknis, dengan struktur tertentu.

Sebagian tulisan lagi, diselesaikan penulisnya sesuai sudut pandang yang ingin ditampakkan, untuk keperluan tertentu dengan jangkauan pembaca tertentu pula. Misal, tulisan akademik atau tulisan yang berbentuk fiktif, semua untuk dibaca dengan minat dan gairah.

Banyak langkah yang sering dianjurkan oleh para mentor, agar tulisan kita dibaca oleh calon pembaca.

Pertama,  judul menjadi patokan utama. walau mesti dihindari judul yang diluar dari konteks, yang dianggap sebagai suatu kelicikan. judul menjadi pemantik awal,  selain faktor nama penulis, desain cover dan lainnya.

Kedua, Ramah pembaca. tulisan yang memenuhi teknik menulis, bentuk tulisan, dan teknik paragraf yang memadai serta melibatkan pembaca secara mental. sebagian menganjurkan dengan gaya "menggambarkan" bukan menyampaikan.

Ketiga, menulis yang dibutuhkan. atau menulis tentang ingatan publik yang update.

sebagian penulis blog, misalnya, berfikir bahwa menulis hanya sebagai mediasi dan narahubung (mungkin ini saya), hanya menyampaikan perspektif tanpa menimbang,  ini dibutuhkan atau tidak. tapi ini tergantung niat masing masing. insyaa Allah, semua kebaikan akan mendapat imbalannya.

Dan kabarnya, tulisan itu akan mencapai pembacanya dengan sejarahnya sendiri, tanpa kita duga. atau kita bisa menyengaja hal itu dengan beragam teknik seo dan sebagainya.

Terima Kasih

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun