Mohon tunggu...
Taufiq Sentana
Taufiq Sentana Mohon Tunggu... Guru - Pendidikan dan sosial budaya
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Praktisi pendidikan Islam. peneliti independen studi sosial-budaya dan kreativitas.menetap di Aceh Barat

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Rapai Geleng: Gairah dan Falsafah Aceh

15 November 2021   14:43 Diperbarui: 15 November 2021   15:29 160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Rapai Geleng: Gairah dan Falsafah Aceh

Sederet pemuda berpakaian putih memainkan dabus
dengan irama ringan lalu tinggi mengeras. mereka duduk rapat bersebelah di atas panggung,
di depan para penonton
pada acara tertentu, atau seremoni lainnya.

Ada seorang/dua syeikh yang melantunkan syair, berirama syahdu.
sementara lainnya memainkan dabus,
menggelengkan kepala, menghentakkan badan dan kaki, membuat gerakan harmoni dengan tangan dan kepala.
badan, tangan, kaki,
kepala dihentak sekuat kuat
dengan harmoni,
ke kiri
ke kanan,
ke depan ke belakang
menyusun keindahan: ada gairah, ada falsafah.

Syair yang dibacakan
berisi nasihat dan kebijaksanaan.
sedang dulu, syair itu berisi
semangat perjuangan melawan belanda
mengajak semua untuk berontak, bertahan, melawan dan tetap bahagia,
hidup mulia atau sahid!

Catatan:

Rapa'i Geleng adalah sebuah tarian etnis Aceh yang berasal dari wilayah Aceh Bagian Selatan tepatnya Manggeng, yang sekarang masuk kawasan Kabupaten Aceh Barat Daya. Rapa'i Geleng dikembangkan oleh seorang anonim di Aceh Barat Daya. Wikipedia.2021

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun