Mohon tunggu...
Tatiek R. Anwar
Tatiek R. Anwar Mohon Tunggu... Penulis - Perajut aksara

Penulis novel Bukan Pelaminan Rasa dan Sebiru Rindu serta belasan antologi, 2 antologi cernak, 3 antologi puisi. Menulis adalah salah satu cara efektif dalam mengajak pada kebaikan tanpa harus menggurui.

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Artikel Utama

Cerpen: Dua Kali Lipat

6 Mei 2022   04:00 Diperbarui: 15 Oktober 2022   22:07 838
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi umrah.(sumber: Shutterstock.com via kompas.com)

"Mau tau banget, dong," sahut Farida diikuti tawanya pelan.

"Bapak-bapak dan Ibu-ibu tau saya mau kasih hadiah apa?"

"Tidaakkk," jawab peserta kompak.

"Oke, saya bacakan dulu nama pemenangnya, ya."

Hamid mengambil salah satu gulungan kertas di tangan kirinya, lalu membuka secara perlahan, membuat para peserta semakin berdebar menanti.

"Banu!" seru Hamid disambut tepuk meriah para peserta.

Ia kemudian mengambil sisa gulungan kertas dan membukanya. "Ayudia!" Kembali tepuk tangan bergema.

Lafaz hamdalah meluncur dari bibir tipis Ayudia meskipun ia belum tahu mendapatkan hadiah apa.

"Bapak-bapak dan Ibu-ibu sekalian, hadiah ini adalah sebagai rasa syukur atas kelahiran putra kembar saya." Wajah Hamid memancarkan kebahagiaan.

Ucapan hamdalah bergema dari lisan-lisan peserta yang hadir. Semua warga Perumahan Seroja tahu bahwa Allah baru memberi keturunan pada Hamid di usia sepuluh tahun pernikahannya.

Bahkan, dua tahun lalu, istri Hamid harus merelakan satu indung telurnya diangkat karena kanker ovarium.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun