Mohon tunggu...
Tati AjengSaidah
Tati AjengSaidah Mohon Tunggu... Guru - Guru di SMPN 2 Cibadak Kab. Sukabumi

Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Lokakarya Orientasi Pendidikan Guru Penggerak Angkatan Enam

4 September 2022   17:17 Diperbarui: 4 September 2022   17:50 5887
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lokakarya Orientasi PGP Angkatan Enam (sumber foto : dokpri PP Kab. Sukabumi)

Kelima adalah pengantar tentang program perjalanan guru penggerak. PP menampilan PPt dan memberikan penjelasan singkat tentang Profil Pelajar Pancasila dan perjalanan guru penggerak

PP juga mengirimkan tautan padlet yang berisikan tujuan belajar tiap modul dan lokakarya program penggerak yang bisa dibaca langsung oleh PGP.

Selanjutnya CGP diberikan lembar kerja (LK) pertama yang berisi kesepakatan CGP dengan Kepala Sekolahnya masing-masing. Lembar kerja ini sudah dibagikan sehari sebelumnya, sehingga walaupun kepala sekolah tidak bisa hadir dalam kegiatan lokakarya tetapi CGP sudah mendapatkan kesepakatan yang diminta.

PP meminta setiap CGP untuk menyampaikan hasil kesepakatan tersebut, merangkumnya dan memberikan umpan balik terhadap hasil kesepakatan tersebut.

Capaian hasil capaian dari program pelatihan guru penggerak yaitu adanya perubahan pendidikan dan tercapainya hasil belajar yang maksimal bagi murid-murid di sekolah. Hal tersebut bisa terlaksana dengan baik apabila ada kolaborasi dan dukungan dari kepala sekolah maupun teman sejawat.

Tak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 12.15, waktunya untuk berisitirahat sampai pukul 13.15.

Setelah isirahat selama satu jam kegiatan lokakarya dilanjutkan dan hanya dihadiri oleh PP beserta para CGP serta pemantau dari BBGP Jawa Barat. 

Keenam yaitu identifikasi posisi diri. PP menjelaskan tentang 4 katagori kompetensi guru penggerak yaitu pengembangan diri dan orang lain, kepemimpinan pembelajaran, kepemimpinan manajemen sekolah dan kepemimpinan pengembangan sekolah.

Selanjutnya CGP mengisi LK kedua yang sudah dibagikan dengan memberikan penilaian diri tentang pernyataan masing-masing katagori dan kompetensi.

Setiap CGP diminta untuk mengisi dengan sejujur-jujurnya karena posisi diri ini untuk melihat kemajuan pencapaian CGP selama mengikuti pelatihan dan tidak dijadikan penilaian kerja ataupun penentuan kelulusan. Harapannya setelah selesai pelatihan, CGP bisa memiliki 4 kompetensi guru penggerak dan menerapkannya dalam kegiatan pembelajaran di sekolah.

Kegiatan selanjutnya PP memandu CGP untuk mengisi LK ketiga evaluasi hasil identifikasi diri. Dalam kegiatan ini CGP menuliskan kompetensi yang sudah dimiliki dan kompetensi apa yang akan ditingkatkan, serta menuliskan tantangan yang dihadapinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun