Mohon tunggu...
HMJ Tadris Matematika UINMLG
HMJ Tadris Matematika UINMLG Mohon Tunggu... Guru - HMJ Tadris Matematika UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

https://tadrismatematika-uinmalang.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Mengenal Lebih Dekat "Algoritma"

18 Juni 2019   07:12 Diperbarui: 18 Juni 2019   09:02 589
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar : Pixabay.com

Matematika masih dianggap sebagai mata pelajaran yang menakutkan dan nampaknya sudah menjadi stigma jika mata pelajaran yang identik dengan perhitungan ini dicap sebagai pelajaran yang sulit dipahami, kurang menarik, dan membosankan. Bahkan, stigma ini diturunkan secara terus menerus satu generasi ke generasi berikutnya.

Sebenarnya, banyak sekali faktor yang menyebabkan pelajaran matematika tampak sulit. Salah satu diantaranya adalah banyaknya perhitungan yang melibatkan angka dan logika. 

Padahal, perhitungan matematika seperti ini ternyata mampu membuat sel-sel otak berkembang. Sel-sel itu akan saling berinteraksi satu sama lain dan membuat sebanyak ribuan bahkan jutaan jalur. Akibatnya, manusia dapat menyelesaikan suatu permasalahan secara cepat dan tepat dengan berbagai cara nya masing-masing.

Pelajaran matematika merupakan media atau sarana latihan Untuk mengembangkan kemampuan seseorang dalam berpikir dan menyelesaikan suatu permasalahan. Sayangnya, hanya sedikit orang yang memahami pentingnya belajar matematika.

Untuk mengatasi hal tersebut, dibuatlah berbagai metode pembelajaran matematika di sekolah-sekolah. Guru dituntut untuk selalu kreatif dan inovatif dalam mengajarkan pelajaran matematika kepada siswa. 

Alhasil, pelajaran matematika menjadi lebih menyenangkan, mudah dipahami, dan menarik.

Salah satu metode yang mulai berkembang adalah metode number sense. Dengan metode ini, siswa dilatih untuk 'bermain' dengan Bilangan. Bilangan adalah dasar dari matematika. Jadi, jika peserta didik telah akrab dengan Bilangan maka ia tidak akan merasa kesulitan lagi dalam memahami pelajaran matematika.

Perhitungan yang Aneh

"Orang-orang kreatif biasanya mempunyai pemikiran yang inovatif, unik, dan sedikit aneh."

Si Jenius Gaus

Gaus, nama lengkapnya adalah Johann Carl Friedrich Carl Gaus. Seorang ilmuwan asal Jerman yang sangat cerdas. Ia memiliki peranan yang sangat besar di berbagai disiplin ilmu, Khususnya Matematika dan fisika. 

Mulai dari teori bilangan, statistika, analisis, geometri, geodesi, elektrostatik, sampai Astronomi. Begitu banyak karya-karya besar dan luar biasa yang dihasilkan, Sampai-sampai ia disebut sebagai salah satu tokoh matematika yang paling berpengaruh dalam sejarah. Bahkan, ia pun memiliki julukan sebagai "pangeran matematika."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun