Mohon tunggu...
Tabrani Yunis
Tabrani Yunis Mohon Tunggu... Guru - Tabrani Yunis adalah Direktur Center for Community Development and Education (CCDE) Banda Aceh, juga sebagai Chief editor majalah POTRET, majalah Anak Cerdas. Gemar menulis dan memfasilitasi berbagai training bagi kaum perempuan.

Tabrani Yunis adalah Direktur Center for Community Development and Education (CCDE) Banda Aceh, juga sebagai Chief editor majalah POTRET, majalah Anak Cerdas. Gemar menulis dan memfasilitasi berbagai training bagi kaum perempuan.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Ingin ke Prancis Malaysia Lagi

13 Mei 2019   01:39 Diperbarui: 15 Mei 2019   11:04 214
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Oleh Tabrani Yunis

 Beberapa hari ini, tiba-tiba pikiranku kembali berkelana pada sebuah perjalanan bersama isteriku, Mursyidah Ibrahim dan dua anakku Ananda Nayla dan Aqila Azalea Tabrani Yunis ke Malaysia dan Singapura pada tanggal 17 -- 20 November 2018 yang lalu. Ingin rasanya mengajak isteri dan anak-anak bisa jalan-jalan keluar negeri.

Keinginan tersebut, bukan hanya sekadar ingin traveling untuk bersenang-senang, tetapi tujuannya ingin memberikan pengalaman baru buat anak-anak yang sedang dalam masa perkembangan ini.

Aku ingat dengan kata-kata orang bijak " jauh berjalan banyak dilihat, lama hidup banyak dirasa". Kata bijak itu, juga akan sangat relevan dengan perjalanan-perjalanan yang sudah pernah aku lakukan. Akan sangat bermakna dan membawa manfaat lebih banyak, apabila setiap kali melakukan perjalanan (traveling) bisa ditulis. Tulisan-tulisan tentang perjalanan itu kelak juga kan menjadi pembelajaran bagi anak dan juga orang lain.

 Selain itu,  melakukan perjalanan itu adalah momentum yang harus dideskripsikan sebagai sebuah literasi perjalanan atau travelling literacy yang bisa memberikan lesson learn bagi anak-anak.

Sebagai orang tua, aku selalu ingin memberikan teladan kepada mereka. Karena sejak  merka masih kecil ini aku meminta anak-anakku mau menulis. Ini perlu dan penting agar mereka terbiasa sejak kecil mau menulis.

Namun, aku juga harus konsisten. Jangan hanya menganjurkan anak-anaku menulis Agar aku tidak hanya bisa menganjurkan anak-anak menulis, aku harus lebih dahulu membiasakan menulis. Aku ingin memeberikan contoh kepada anak-anakku kalau traveling, tulislah apa saja yang menarik untuk ditulis

Dengan tulisan tersebut juga bisa menjadi catatan perjalanan yang suatu saat bisa diterbitkan dalam bentuk buku. Nah, apa yang terbayang dalam pikiranku adalah ingin melihat dua kampung global yang ada di Negara tentangga tersebut, karena pada bulan November 2018 yang lalu, kami tidak sempat berkunjung ke dua kampung tersebut. 

Kala itu tour guide kami merencanakan untuk berkujung di kampung Jepang.  Namun, sepulang  berwisata di Genting highland, matahari sudah begitu rebah, menjelang senja. Kami putuskan tidak berkunjung lagi ke kampung Jepang.  Padahal ingin sekali melihat seperti apa kampung Jepang itu.

Terus terang menjadi sangat penasaran. Makanya, jadi ingin ke sana lagi dalam waktu yang tidak terlalu lama. Apalagi kalau dari Aceh ke Kuala Lumpur itu jauh lebih murah dibandingkan kita terbang ke Ibukota Indonesia, Jakarta. Untuk tiket PP Banda Aceh Jakarta, bisa kita gunakan ke Kuala Lumpur, bisa include hotel dan makan. Bahkan bisa untuk transportasi lokal.

Kendati belum ke Kampung Jepang yang menurut cerita tidak jauh itu, aku dan keluarga beserta rombongan tour 4 hari di dua Negara itu, sudah mengunjungi Kampung Perancis di Colmar Tropicale. Sayangnya, ketika kami tiba di kampung Perancis sudah sangat sore dan hujan pula. Akhirnya kami harus bergegas, berlari mencari tempat berteduh. Untunglah di gerbang masuk ke kampung Perancis itu, ada gerbang yang besar, kami pun bisa berteduh sejenak. Lalu, ketika hujan sudah pirang, kami hanya punya waktu yang sangat sedikit, sehingga tidak bisa melakukan surfing di kampung itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun