Mohon tunggu...
Lupin TheThird
Lupin TheThird Mohon Tunggu... Seniman - ヘタレエンジニア

A Masterless Samurai -- The origin of Amakusa Shiro (https://www.kompasiana.com/dancingsushi)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Sayounara Heisei, Youkoso Reiwa

1 Mei 2019   06:00 Diperbarui: 3 Mei 2019   09:48 408
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sekretaris Kabinet Suga Yoshihide mengumumkan era Reiwa (asahi.com)

Aibo generasi ke-5 (sony.jp)
Aibo generasi ke-5 (sony.jp)

Yang terakhir, dunia teknologi Jepang juga memainkan peran penting pada era Heisei. Bahkan kita masih bisa menjumpai beberapa dari produk handal sebagai hasil perkembangan teknologinya, saat ini.

Contohnya AI (Artificial Intelligence), dimana sebagai teknologi, sebenarnya bukan sesuatu yang baru bagi Jepang. Sony sudah mengimplementasikan teknologi AI pada robot anjing buatannya yang bernama Aibo pada tahun 1999. 

Nama Aibo berasal dari kemampuan AI dimiliki oleh robot (bahasa Jepangnya roBO), sehingga kalau digabungkan menjadi AIBO. Aibo itu juga bisa berarti "partner" dalam bahasa Jepang. 

Saat ini, Aibo yang dijual dipasaran adalah versi terbarunya, yaitu Aibo generasi ke-5. Aibo generasi terbaru ini, selain mempunyai kemampuan koneksi ke cloud, juga dilengkapi dengan berbagai sensor yang membuat gerakan dan interaksinya dengan manusia menjadi lebih luwes, seperti Anjing sungguhan.

Jepang juga sudah mempunyai produk ponsel (telepon seluler) yang handal, jauh sebelum produsen negara lain membuatnya. 

Pada tahun 1999, delapan tahun sebelum produk iPhone diluncurkan ke pasaran, DoCoMo meluncurkan produk i-mode. Produk ponsel ini sudah bisa terhubung dengan jaringan Internet. Sehingga orang bisa menggunakan ponsel untuk mengirim pesan, melakukan transaksi bisnis, mengirimkan foto (walaupun dengan resolusi gambar yang belum sebagus sekarang), sekaligus untuk mengatur jadwal, dan hampir semua hal lain yang bisa dilakukan smartphone saat ini.

Mini Disk (impress.co.jp)
Mini Disk (impress.co.jp)

Sayangnya, di antara produk teknologi yang masih dipergunakan sampai sekarang, beberapa teknologi yang sempat populer pada era Heisei, ada pula yang punya nasib tidak menguntungkan karena saat ini hanya menjadi kenangan. Di antaranya adalah ponsel i-mode yang saya tulis sebelumnya, sekarang sudah tergantikan oleh smartphone.

Produk lainnya yang sudah hilang dari pasaran adalah tamagotchi, yang merupakan digital pet pertama di dunia. Kemudian ada mini disk yang digunakan untuk merekam lagu/suara.

Teknologi selalu berkembang, dan tidak bisa dimungkiri bahwa perkembangan teknologi erat hubungannya dengan era yang sedang berlangsung. Mungkin karena sifat keduanya sama, yaitu seperti teknologi lama akan tergantikan dengan teknologi terbaru, maka era lama akan tergantikan juga oleh era baru. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun