Mohon tunggu...
Syifa Ann
Syifa Ann Mohon Tunggu... Penulis - Write read sleep

Alumni Sosiologi, Penyuka Puisi | Pecinta Buku Nonfiksi & Kisah Inspirasi. | Pengagum B.J Habibie. | Pengguna K'- Mobilian. | Addicted With Joe Sacco's Books. | Risk Taker. ¦ A Warrior Princess on Your Ground. | Feel The Fear, and Do It Anyway :)

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Twitter dan Desingan Maut dari Palestina

17 Desember 2017   13:42 Diperbarui: 18 Desember 2017   11:07 1591
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dunia marah dan mengecam pengakuan sepihak Presiden AS Donald Trump terhadap kota Jerusalem sebagai Ibukota Israel. Padahal sebelumnya, wilayah Jerusalem Timur di mana terdapat Masjid Al Aqsha adalah Ibukota Palestina dan Wilayah Jerusalem lainnya ditetapkan oleh PBB dalam status Quo sebagai warisan peradaban dunia dan kota suci tiga agama; Islam, Nasrani dan Yahudi.

Tata kelola Jerusalem berada dibawah pengawasan PBB. Artinya tidak ada suatu apapun atau siapapun yang berhak mengklaim Jerusalem Secara sepihak, kecuali Jerusalem Timur yang berdasarkan Perjanjian Oslo tahun 1993 ditetapkan sebagai Ibukota Palestina berdasarkan kesepakatan damai antara Front Pembebasan Palestina (PLO) dan pihak Israel yang diprakarsai oleh mantan presiden Amerika Serikat Bili Clinton.
**
Pasca pengakuan Sepihak Amerika melalui Donald Trump terhadap Jerusalem sebagai Ibukota Israel, tak pelak memicu reaksi keras dunia Internasional dan otomatis kemarahan warga Palestina sebagai orang-orang yang terdampak langsung. Perang dan gelombang kekerasan pun tak dapat dielak dari kedua belah pihak--baik Palestina atau pun Israel; dan setiap ada perang, jatuh korban dan kematian seperti menjadi sebuah keniscayaan, harga nyawa menjadi begitu murah saat perang.

Tak hanya di dunia nyata, desing kematian dari bumi Palestina juga menyeruak lewat dunia maya. Melalui media sosial twitter, desing kematian itu seolah menghujani pembaca. Setiap harinya beberapa warga Palestina khususnya di jalur Gaza mewartakan kondisi Palestina melalui twitter. Jurnalisme warga seolah berkembang di Gaza melalui media sosial berlambang burung biru itu. Perang, serangan Israel, insiden pelemparan roket baik oleh Hamas maupun Israel hingga hujan kematian--orang-orang palestina yang terbunuh di Gaza menjadi topik yang paling dominan diwartakan warga Palestina setiap harinya, yang terkadang memiriskan hati membacanya. Horror perang itu tersaji nyata lewat lini masa menembus belahan dunia lewat 280 karakter di twitter! Contohnya dapat dilihat pada beberapa Capture berikut ini.

Warga palestina diserang oleh Israel Hingga Tewas Sumber Twitter Reporter BBC di Gaza @TylerDurden
Warga palestina diserang oleh Israel Hingga Tewas Sumber Twitter Reporter BBC di Gaza @TylerDurden
Sumber: Twitter Tyler Durden
Sumber: Twitter Tyler Durden
tangkapan layar dari cuitan @georgegalloway
tangkapan layar dari cuitan @georgegalloway
Hujan kematian diwartakan baik oleh warga palestina biasa, watawan Palestina, hingga aktivis poilitik Palestina. Mau contoh lain? Carilah kata 'Palestinian Killed' atau 'Gaza Killed' di kolom pencarian twitter. Ada lebih banyak tweet-tweet bernada serupa yang akan anda temukan. dan sekarang ini tweet-tweet horror semacam itu semakin menjadi pasca insiden Jerusalem, bahkan dulu sempat ada sebuah akun twitter dengan nama @KilledByIsrael yang isinya mencatat nama-nama warga Palestina terbunuh akibat serangan Israel. meski sekarang akun twitter tersebut juga sudah tidak memperbarui datanya. Entah; mungkin pemilik akun twitter tersebut sudah ikut jadi korban dalam serangan.  
Sumber: Twitter Killed by Israel
Sumber: Twitter Killed by Israel
Apapun itu, adalah sangat mengerikan ketika  Anda membuka lini masa dan beberapa detik kemudian matamu menangkap lewat kata-kata bahwa di belahan dunia lain ada nyawa manusia melayang akibat terbunuh 5 atau 10 menit yang lalu, seperti ini misalnya. 

Orang Palestina Ditembak Israel Beritamya menyebar melalui twitter Dok Akun Twitter @LisaGorish
Orang Palestina Ditembak Israel Beritamya menyebar melalui twitter Dok Akun Twitter @LisaGorish
Miris.Twitter dan celah barisan pertahanan warga Palestina barangkali menjadi bahan  tersendiri yang menarik dikaji bagi siapapun yang ingin meneliti tentang Timur Tengah. Diatas semua nuansa horrornya, desingan kematian dari Palestina yang menjejak lewat lini masa telah memberikan pelajaran pada kita dan dunia bahwa perang tak pernah menyisakan apa-apa kecuali jasad yang tinggal nama, debu dan tidur yang terganggu! 

Bahan bacaan: 

Jalur Gaza, Tanah Terjanji, Intifada dan Pembersihan Etnis: Trias Kuncahyono; 2010.

Salam Kreatif

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun