Mohon tunggu...
Alkhan
Alkhan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Penulis pemula yang mencoba lebih baik

Dengan menulis, wawasan bertambah luas. Dengan membaca, yang sudah luas semakin bertambah luas.

Selanjutnya

Tutup

Bandung

Aliansi Mahasiswa Se-Jabar Gelar Aksi di Depan Gedung Sate

11 April 2022   16:04 Diperbarui: 11 April 2022   16:14 155
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bandung. Sumber ilustrasi: via KOMPAS.com/Rio Kuswandi

 Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Se-Jawa Barat akan menggelar aksi demonstrasi lanjutan di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Senin 11 April 2022. Aksi demo ini memberikan tagar #lawanbegaldemokrasi. 

Aksi tersebut digelar guna menyampaikan beberapa tuntutan. Massa aksi yang ikut serta berasal dari sejumlah kampus yang ada di Jawa Barat. mereka berasal dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) masing-masing kampus di Jawa Barat. Sebagai informasi, mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Se-Jawa Barat akan menggelar unjuk rasa di depan Gedung , Kota Bandung. 

Saat ini mahasiswa yang ikut bergabung dalam aksi tersebut menuai pro kontra dari masyarakat. Namun hal itu ditanggapi oleh Rian salah seorang mahasiswa di Jawa Barat yang ikut tergabung dalam massa unjuk rasa tersebut.

“Mahasiswa sekarang jadi bulan-bulanan, turun ke jalan dibilang ngapain demo? Bikin macet doang, pasukan nasi bungkuslah. Mending belajar aja sana!” ujar Rian seorang Mahasiswa di Jawa Barat. 

Menurutnya, ketika mahasiswa hanya diam tidak mengkritisi Pemerintah melalui aksi demonstran, para mahasiswa akan dipertanyakan suaranya.  

“Kasihan teman-teman yang ikut, sudah capek akhirnya diklaim sana sini. Meminjam kata Soe Hok Gie, tetap lakukanlah demonstrasi. karena mendiamkan kesalahan adalah suatu kejahatan” ujar Rian. 

Selain menyampaikan beberapa tuntutan, aksi besar-besaran ini dilakukan guna menolak penundaan Pemilu dan perpanjangan masa jabatan Presiden dan Wakil Presiden.  mereka pun mendesak DPR untuk tegas menolak terjadinya hal tersebut.

Berikut enam gugatan yang akan disampaikan mahasiswa dalam aksi demonstrasi tersebut : 

1. Tolak penundaan pemilu perpanjangan masa jabatan untuk dibahas di DPR/MPR. 

2. Tolak kenaikan pajak PPN/PPH/PBB BBM. 

3. Tegakan reforma agraria sejati dengan distribusi lahan untuk rakyat. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun