Mohon tunggu...
Syahril Abdi Wijaya
Syahril Abdi Wijaya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

-

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Deteksi Dini Penyakit Tidak Menular, Mahasiswa KKN UNDIP Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Lansia Kelurahan Tambakrejo

12 Agustus 2022   21:10 Diperbarui: 12 Agustus 2022   21:21 481
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri
dokpri

Foto: Mahasiswa KKN Tim II UNDIP melakukan pemeriksaan kesehatan di posyandu Lansia, Kota Semarang pada Selasa (09/08). (Dok. Pribadi).

TAMBAKREJO, KOTA SEMARANG (07/08) - Kegiatan pemeriksaan kesehatan cek tekanan darah, asam urat dan gula darah sewaktu, dan edukasi mengenai diabetes mellitus tipe 2, berhasil dilakukan mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro pada Selasa (09/08) di Posyandu Lansia, kelurahan Tambakrejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang. Sosialisasi ini ditujukan pada masyarakat, khususnya lansia kelurahan Tambakrejo.

Saat ini Indonesia sedang menerima beban ganda penyakit, yaitu penyakit menular dan tidak menular. Angka kejadian penyakit tidak menular terus meningkat dengan dampak utama yaitu kematian dan penurunan kualitas hidup terutama pada kelompok lanjut usia. Salah satu cara untuk mengendalikan penyakit tidak menular adalah dengan pengukuran dan pengendalian faktor risiko melalui deteksi dini (skrining). Deteksi dini bertujuan untuk memantau faktor resiko penyakit sehingga dapat diketahui sedini mungkin dan dapat ditindak lanjuti. Oleh karena itu mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro menggadakan Cek Kesehatan Gratis dan Edukasi Diabetes Mellitus di Kelurahan Tambakrejo.

dokpri
dokpri

Foto : Pelaksanaan Cek Kesehatan

Program ini di laksanakan pada tanggal, 9 Agustus 2022 di Kelurahan Tambakrejo, Kota Semarang. Pada pelaksanaan program kerja ini, pengecekan kesehatan yang dilakukan meliputi cek tekanan darah, asam urat dan gula darah sewaktu.  Setelah semuanya dilakukan pengecekan dan pemeriksaan, kemudian diberikan penjeleasan mengenai kondisi yang dialami sesuai dengan hasil pemeriksaan. Setelah  itu diberikan edukasi dan penyuluhan mengenai pola hidup sehat sehingga dapat membantu menjaga kondisi tetap membaik dan terkontrol guna meningkatkan kualitas hidup. 

Terkait penyakit tidak menular Diabetes Mellitus, bagi setiap warga yang sudah melakukan pengecekan kesehatan akan diberikan leaflet yang dibuat dengan bahasa yang mudah dipahami dan gambar yang interaktif dengan harapannya dapat menjadi acuan untuk selalu menjaga kesehatan khususnya diabetes mellitus 

dokpri
dokpri
dokpri
dokpri

Foto: Leaflet yang dibagikan kepada peserta posyandu lansia

Warga Kelurahan Tambakrejo sangat berminat melakukan pengecekan kesehatan, mereka antusias dan bersemangat sehingga pengecekan dapat dilakukan dengan lancar. Program pengecekan tekanan darah, kadar asam urat, gula darah sewaktu dan edukasi diabetes mellitus ini diharapkan dapat memberikan manfaat serta  masyarakat lebih peduli lagi mengenai kesehatan bagi setiap warga khususnya lansia Kelurahan Tambakrejo. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun