Mohon tunggu...
suzahra salsabila
suzahra salsabila Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswi

Membahas seputar pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Nature

Ruhi Tangan (Rumah Hijau Tahan Pangan)

6 Agustus 2022   17:25 Diperbarui: 6 Agustus 2022   17:27 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Ruhi Tangan" Merupakan sebuah program yang di gagas oleh Mahasiswa KKN UPI Kampus Cibiru yang sedang melaksanakan tigas di Desa Karangtengah yang didampingi langsung oleh Dinas Pertanian setempat.

Ruhi Tangan atau "Rumah Hijau Tahan Pangan" Merupakan sebuah kegiatan yang menggerakan warga sekitar untuk memanfaatkan pekarangan rumah sebagai tempat menanam mandiri,  yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan pangannya, kegiatan ini diharapkan dapat menuntaskan permasalahan desa tanpa kelaparan ditengah kenaikan harga hasil pertanian bahan pangan.

Selasa (2/08) Mahasiswi UPI bersama pihak dinas pertanian setempat melakukan kunjungan kepada kelompok Tani Waluya untuk mengenalkan program "Ruhi Tangan" Juga mengadakan sekolah lapangan untuk warga sekitar dalam rangka membangun kemajuan sektor pertanian bagi masyarakat setempat.

Pada kegiatan tersebut pihak dinas pertanian juga mengadakan pre test sebagai langkah awal guna mengukur seberapa tingkat pengetahuan petani sekitar terhadap kegiatan pertanian, dinas pertanian juga menyalurkan bantuan berupa beberapa alat pendukung kegiatan pertanian.

Kegiatan Ruhi Tangan juga didukung dengan baik oleh dinas pertanian dan disambut baik oleh warga sekitar. Hari itu mahasiswa UPI selain mengenalkan kegiatan Ruhi Tangan juga membagikan beberapa bibit tanaman sebagai awalan gerakan menanam mandiri dari kegiatan Ruhi Tangan itu sendiri, selain itu juga Mahasiswi UPI memberikan guide book berisi tutorial menanam mudah di pekarangan rumah yang akan disalurkan kepada warga sekitar untuk membantu melaksanakan kegiatan Ruhi Tangan. Diharapkan kegiatan ini akan lebih dikenal dan diterapkan oleh masyarakat luas guna mendukung penuntasan permasalahan kelaparan di desa.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun