Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Buka Puasa dengan yang Manis

21 April 2022   06:30 Diperbarui: 21 April 2022   06:32 591
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aice mochi es krim (sumber: tokopedia.con)

Sudah menjadi kebiasaan sejak dulu, bahwa berbuka puasa dengan makanan atau minuman yang manis. Paling tidak untuk nembatalkan puasa harus dengan yang manis, jadi kita nembatalkan puasa tidak dengan air putih, tetapi biasanya teh manis hangat. Lalu sebelum menyantap makanan berat, kita menyantap kudapan dulu seperti es campur, es buah, kolak atau bubur sumsum, atau bubur candil, lagi-lagi manis, karena juga berfungsi untuk meningkatkan energi, setelah 14-15 jam berpuasa.

Suatu hari seorang teman mengusulkan kudapan manis yang baru.yakni mochi es krim.. Tepatnya Aice Mochi Dessert. Dessert memang biasanya berupa makanan ringan yang manis, biasanya disajiikan setelah makanan utama / main course. Contoh pudding atau es krim. Nah yang diusulkan ini berupa  mochi es krim..Jujur baru pertama kali melihat mochi es krim. Memang inovasi pertama selalu dari Aice. Kita sudah pernah merasakan mochi yang kenyal dengan isian kacang didalamnya, kalau tidak salah merupakan kudapan khas kota Semarang. Aice mochi es krim juga memiliki kulit yang kenyal, bahkan oleh penjualnya diberitahukan  agar terasa kenyal harus didiamkan selama 2 menit setelah diambil dari freezer.

Aice mochi es krim ditawarkan dengan empat pilihan rasa, yakni coklat, vanilla, durian dan klepon. Rasa klepon yang paling menarik karena beda dengan es krim lainnya, jadi lebih unik. Klepon biasanya kita santap berupa ketan bulat yang di dalamnya terdapat cairan gula aren. Kalau ini berupa mochi es krim  tentu memberikan pengalaman berkuliner yang berbeda.

Paket Aice Mochi Dessert dipasarkan dalam 20 pcs yang berisi @5 pcs rasa vanilla, durian, coklat dan klepon. Karena es krim ini dalam bentuk mochi jadi membantu sedikit mengenyanngkan bagi kita yang berpuasa, jadi sangat cocok untuk dijadikan makanan takjil

Aice es krim dipilih karena varian produknya yang unik, Aice es krim berkualitas. Karena Aice es krim diproduksi dengan sistem manajemen mutu ISO 9001:2008, sudah memiliki izin edar dari BPOM dan sudah memiliki sertifikat halal. Keamanan Aice es krim juga terjamin karena sudah memiliki sertifikat HACCP.

Aice es krim adalah merek dari Singapura, tetapi sudah diproduksi di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. Produk Aice dikenal berkualitas tetapi dijual dengan harga terjangkau, karena menggunakan bahan baku lokal, misal kakao, vanilla, durian semangka, Jeruk, melon, mangga dan stroberi menggunakan produk dalam negeri atau Indonesia. Produk Aice juga mudah dibeli di penjual resmi (official store) atau toko  daring / marketplace terkenal seperti Tokopedia, Lazada, Shoppee,  Indomaret dan Go Food.. Jadi kita sambil ngabuburit, pesanan Aice es krim bisa diantar ke rumah untuk buka puasa.

Selain Aice Mochi Dessert, kita dapat menikmati es krim stick, cone, cup, crispy,sundae juga tersedia es krim bucket dalam kemasan 8 liter dengan 3 rasa yang cocok untuk pesta atau buka puasa bersama. karena sudah dilengkapi dengan scoop dengan rasa coklat, vanilla, dan durian.. Juga bagi yang menderita diabetes atau sedang diet, tersedia Vegan Healthy Ice Cream yang rendah gula, tanpa dairy product, tanpa gula pasir dan gluten free. Rasanya menggunakan plant based seperti almond dan coconut milk.

Dalam bulan Ramadan ini, Aice juga menyediakan Hampers Ramadan berupa 20 pcs Mochi es krim yang dapat dikirimkan kepada keluarga / relasi / teman.

Buktikan Aice Mochi Dessert memiliki kulit Mochi paling kenyal.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun