Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Rekomendasi Wisata Heritage di Danau Toba

15 September 2021   12:46 Diperbarui: 15 September 2021   12:47 722
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Danau Toba (sumber: nowjakarta.co.id )

Selama ini wisatawan tertarik ke Danau Toba, karena keindahannya yang tiada tara. Sesuai dengan tema program promosi Pemerintah Indonesia, "Wonderful Indonesia", maka Danau Toba telah ditetapkan sebagai salah satu DSP sehingga berhak menyandang nama "DSP Toba". Selain untuk wisata alam, Danau Toba juga sangat cocok untuk lokasi rapat dan pameran bisnis. Dan salah satu rekomendasi kunjungan ke Danau Toba adalah untuk melakukan wisata sejarah, itulah sebabnya cocok diberikan motto "Heritage of Toba".

Cara Menuju Danau Toba

Untuk menuju Danau Toba dapat ditempuh melalui jalur udara dan darat. Jalur udara, wisatawan dari tempat asalnya terbang menuju Bandara Internasional Kualanamu di Medan, lalu melanjutkan penerbangan menuju Bandara Internasional Sisingamangaraja XIi (dulu Silangit) di Siborong-borong, Tapanuli Utara. Atau bila ada penerbangan langsung ke Siborong-borong dapat langsung kesana. Dari Siborong-borong melanjutkan dengan transportasi darat menuju Danau Toba.

Jalur darat, jalanan menuju Danau Toba juga sudah teraspal rapi. Wisatawan dapat berangkat dari terminal bis di Medan dengan memilih bis jurusan Medan-Parapat. Bila ingin lebih nyaman, dapat menyewa bis wisata atau mobil pada agen perjalanan di Medan. Anda dapat menikmati kota Parapat sebelum melanjutkan perjalanan ke Danau Toba. Anda akan melalui perjalanan berkelok, dengan panorama alam sawah dan ladang yang sangat indah, berbaur dengan bangunan modern. Saat hampir tiba di lokasi Danau Toba, Anda dapat menyaksikan dari ketinggian panorama yang spektakuler dari Danau Toba.

Ditengah Danau Toba terdapat pulau Samosir, ada beberapa pelabuhan kapal ferry guna menuju Samosir. Dari pelabuhan Tigaraja dan Ajibata, Anda dapat menuju Tomok, Tuktuk, Ambarita serta Simanindo. Bila Anda memilki rencana bermalam di Samosir pilihlah jurusan Tuktuk yang sudah memiliki banyak hotel dengan layanan yang baik.

Heritage of Toba

Meski terdapat beberapa wisata tematik, seperti petualangan, budaya, religi dan panorama, ada satu wisata tematik yang tak boleh dilewatkan yakni Heritage atau Sejarah.

Danau Toba merupakan danau biru raksasa, dengan latar belakang jajaran bukit barisan dan keramahan bangsa Batak serta tujuan wisata penuh magis dan cerita rakyat yang tidak ditemukan dimana pun.
Danau Toba mulai dikenal sejak tahun 1783 berkat laporan petualang inggeris William Marsden yang menggemparkan masyarakat dunia barat dengan menggambarkan Toba sebagai Kerajaan Batak dengan budaya yang cukup maju, sudah mengenal  tulisan dan berkomunikasi dengan baik di pedalaman Sumatera utara. Sejak itu para petualang dari Eropa tak hentinya berdatangan  mengunjungi Toba.
Kawasan Danau Toba juga merupakan saksi sejarah dari jaman Megalitik dan Kampung Legenda Manusia Batak Pertama. Kawasan sejarah ini harus dapat dipertahankan sebagai daya tarik wisatawan untuk mengunjungi Danau Toba dan tidak harus tergerus oleh modernisasi.

Hal unik lainnya yang bisa Anda temui di kawasan Danau Toba, yaitu Sigale-gale, boneka kayu seukuran manusia, dikenal karena kemistisan dan mitos yang melekat di dalamnya. Masyarakat lokal percaya bahwa boneka Sigale-gale bisa menari dan meratap sendiri tanpa diiringi musik. Boneka Sigale-gale hanya bisa diletakkan di dalam peti. Boneka ini juga biasanya digunakan dalam upacara kematian keluarga di daerah Samosir, karena masyarakat lokal percaya bahwa tarian Sigale-gale akan mengantarkan roh mereka yang telah mati ke alam baka.
Bila Anda ingin mempelajari atau mendalami budaya Batak, disekitar Danau Toba terdapat enam museum, yakni:

Museum Huta Bolon (sumber: medanwisata.com) 
Museum Huta Bolon (sumber: medanwisata.com) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun