Mohon tunggu...
Susanti Hara
Susanti Hara Mohon Tunggu... Administrasi - Seorang pendidik yang suka berkreasi

Pembelajar aktif yang senang untuk terus berpartisipasi dan berkreasi untuk memberikan warna pada kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Arti Magang bagi Seorang Siswa Tunarungu

3 Januari 2020   12:34 Diperbarui: 3 Januari 2020   14:12 426
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pose bersama di halaman Botanina-Dok. Susanti Hara

Pada saat saya bersama wakasek kurikulum dari sekolah mengunjunginya, dia bercerita mengenai pekerjaan yang dia lakukan selama di sana.

Kunjungan ke tempat magang-Dok. Susanti Hara
Kunjungan ke tempat magang-Dok. Susanti Hara
T yang sedari kecil tunarungu berat, atau memiliki hambatan pendengaran sangat berat, menuturkan semua pengalamannya. Di perusahaan tempatnya magang, dia bekerja membantu para pekerja, mulai dari menuangkan cairan ke dalam botol, memberikan label stiker pada botol, dan juga packing produk sebelum pengiriman ke tempat konsumen.

Belajar packing-Dok. Susanti Hara
Belajar packing-Dok. Susanti Hara
Tahukah Anda? T bilang, awal berada di Botanina dia melakukan kesalahan. Cairan yang harusnya masuk ke dalam botol, eh tumpah. Dan saya pun bertanya, "Apa yang kamu lakukan?"

"Aku minta maaf," jawab T.

Dalam hati, saya bersyukur, kegiatan pelaksanaan pelatihan soft skill pada waktu di sekolah telah berhasil. Dia tahu bagaimana harus bersikap di dunia tempat kerja. Apalagi T menceritakan pengalamannya, selama di Botanina, semuanya sangat baik. "Sebenarnya aku masih ingin di sini tapi enggak mau kerja, aku harus sekolah."

Yaps, itulah salah satu keunikan seorang siswa tunarungu di mana tata bahasanya mungkin masih sering terbolak-balik. 

Baiklah, selama kurang lebih sepuluh hari berkegiatan di tempat magang, tentu menorehkan cerita tersendiri baginya.

Magang, bukanlah beban kerja seperti prasangkanya. Namun magang merupakan pengalaman menyenangkan, sejenak menikmati dunia kerja selama beberapa lama. Tentunya, sebelum akhirnya kembali menuntut ilmu akademik di sekolah.

Selamat menikmati dunia pada awal tahun baru, Kompasianer! Semoga makin sukses dan lancar segalanya. InshaaAlloh, aamiin.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun