Mohon tunggu...
Sultan ArinFaridsyah
Sultan ArinFaridsyah Mohon Tunggu... Lainnya - SMAN 28

Pelajar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Semangat Belajar di Masa Pandemi

3 Agustus 2020   07:49 Diperbarui: 3 Agustus 2020   08:04 924
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Di masa pandemi ini mungkin banyak diantara kita yang merasa malas dalam melakukan kegiatan pembelajaran jarak jauh atau biasa kita sebut dengan PJJ. Banyak faktor yang menyebabkan kita malas belajar semenjak PJJ, seperti begadang karena bermain game, kurangnya pengawasan dari guru dalam mengajar di elearning, adanya siswa yang masih belum mengerti tentang IT, adanya sugesti/bawaan malas dari rumah, dan masih banyak lagi. Tentu hal-hal ini dapat menurunkan prestasi kita di sekolah. Tapi tenang, saya punya beberapa tips agar kita tetap semangat belajar di masa pandemi ini.

1. Usahakan tidak begadang

Ini merupakan faktor yang paling berpengaruh. Begadang memiliki dampak yang besar terhadap esok harinya. Jika anda begadang, kemampuan konsentrasi dan daya nalar anda akan berkurang. Selain itu, begadang juga bisa mengurangi kemampuan memperhatikan sesuatu serta tingkat kewaspadaan juga akan mengalami penurunan. Oleh karena itu, jika anda tidak begadang dan tidur lebih awal, anda akan merasa segar dan siap untuk melakukan aktivitas.

2. Kurangi bermain game

Tidak masalah bermain game, tetapi lebih baik dikurangi. Bermain game bisa menyebabkan kita menjadi malas dalam melakukan aktivitas pembelajaran. Apalagi di masa pandemi ini, kurangnya pengawasan dalam PJJ. Menurut saya lebih baik jika melakukan aktivitas yang lebih bermanfaat seperti olahraga, literasi, dll.

3. Perbanyak baca buku

Tentu dalam aktivitas PJJ tidak semua orang mengerti bahan materi yang disampaikan guru dibandingkan dengan KBM langsung. Membaca buku adalah jalan keluarnya. Hal ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan serta wawasan.

4. Sarapan sebelum kegiatan PJJ

Hal ini mungkin tidak terdengar asing bagi kita, tetapi mempunyai dampak yang cukup besar. Sarapan pagi dapat meningkatkan konsentrasi kita dalam belajar. Menurut Dr. I Gusti Lanang Sidiartha Sp.A (K) mengungkapkan bahwa anak-anak yang memiliki kebiasaan sarapan dengan nutrisi seimbang memiliki nilai akademis 4 kali lebih tinggi dibandingkan dengan yang tidak. Hal ini ia buktikan dengan melakukan penelitian pada 178 siswa-siswi SD 1 Taro, Gianyar, Bali, dengan kategori 6-9 tahun dan di atas 9 tahun. Jadi, ayo biasakan sarapan sebelum melakukan kegiatan PJJ.

Dalam masa pandemi ini mungkin kesadaran kita akan belajar mengurang, tetapi tips-tips diatas bisa membantu anda agar kembali bersemangat dalam belajar serta prestasi sekolah. Itulah beberapa tips dari saya, semoga membantu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun