Mohon tunggu...
Suhendra Widjojo
Suhendra Widjojo Mohon Tunggu... Guru - Hidup ini harus enjoy

Hiduplah seperti air yang mengalir

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

36 Kodim Ini Naik Level Menjadi Tipe A

20 April 2019   11:48 Diperbarui: 20 April 2019   12:29 618
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Keamanan. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Pixelcreatures

Berita Militer -  Sedikitnya akan ada 36  Komando Distrik Militer (Kodim) mengalami kenaikan status. Kenaikan status Kodim tersebut ditandai dengan dikeluarkannya Peraturan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor 6 Tahun 2019 tentang Peningkatan Status Komando Distrik Militer (kodim) tipe B menjadi Tipe A. 

Dalam Peraturan yang ditandatangani  Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahyanto tanggal 15 April 2019 itu disebutkan bahwa kenaikan tipe Satuan Teritorial itu dimaksudkan untuk mengoptimalkan pelaksanaan tugas, peran dan fungsi, serta optimalisasi kinerja di lingkungan TNI Angkatan Darat guna mendukung tugas pokok TNI.

Selain itu kata Panglima restrukturisasi tersebut dimaksudkan untuk melaksanakan ketentuan Pasal 177 Peraturan Presiden Nomor 10 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi Tentara Nasional Indonesia sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Presiden Nomor 62 Tahun 2016 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 10 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi Tentara Nasional Indonesia.

Ke 36 Kodim yang mengalami kenaikan status tersebut adalah ;  
1. Kodim 0301/Pekanbaru,
2. Kodim 0312/Kota Padang,
3. Kodim 0315/Bintan,
4. Kodim 0407/Kota Bengkulu,
5. Kodim 0415/Batanghari,
6. Kodim 0410/Baridar Lampung,
7. Kodim 0418/Kota Palembang,
8. Kodim 0413/Bangka,
9. Kodim 0606/Kota Bogor,
10. Kodim 0602/Serang,
11. Kodim 0734/Kota Yogyakarta,
12. Kodim 0830/Surabaya Utara,
13. Kodim 0831/Surabaya Timur,
14. Kodim 0832/Surabaya Selatan
15. Kodim 0901/Samarinda,
16. Kodim 0903/Tanjung Selor,
17. Kodim 1007/Banjarmasin,
18. Kodim 1604/Kupang,
19. Kodim 1606/Lombok Barat,
20. Kodim 1611/Badung,
21. Kodim 1016/Palangkaraya,
22. Kodim 1309/Manado,
23. Kodim 1306/Donggala,
24. Kodim 1418/Mamuju,
25. Kodim 1417/Kendari,
26. Kodim 1504/Ambon,
27. Kodim 1501/Ternate,
28. Kodim 1701/Jayapura,
29. Kodim 1801/Manokwari,
30. Kodim 0504/Jakarta Selatan,
31. Kodim 0505/Jakarta Timur,
32. Kodim 0508/Depok,
33. Kodim 0507/Kota Bekasi,
34. Kodim 0503/Jakarta Barat,
35. Kodim 0506 /Tangerang dan
36. Kodim 0502/Jakarta Utara.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun