Mohon tunggu...
STP Khoiru Ummah Jember
STP Khoiru Ummah Jember Mohon Tunggu... Guru - Sekolahnya Penghafal Qur'an dan Pemimpin Masa Depan

STP Khoiru Ummah sebagai representasi institusi pendidikan berbasis aqidah Islam, yang terdepan dalam melahirkan generasi pemimpin pembangun peradaban mulia (Islam)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Selayang Pandang STP Khoiru Ummah Jember

12 Juni 2021   09:40 Diperbarui: 12 Juni 2021   09:43 762
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
www.youtube.com/ khoiru ummah pekanbaru

STP Khoiru Ummah Jember merupakan salah satu cabang dari STP Khoiru Ummah yang berpusat di Bogor, Jawa Barat. Sekolah ini berdiri di Jember pada 2016 dan terus berkembang sampai saat ini. Pertama kalinya, STP Khoiru Ummah Jember berdiri untuk tingkat sekolah dasar. Kemudian, beberapa tahun setelahnya berdiri tingkat TK. Selanjutnya, pada tahun ajaran 2021/2022 berdiri tingkat SMP.

Secara nasional, sejak tahun 2013, Khoiru Ummah telah hadir di berbagai wilayah di Indonesia. Pada tahun 2017, Khoiru Ummah hadir dengan logo baru dan semangat baru dengan istilah Sekolah Tahfizh Plus (STP). Kini STP Khoiru Ummah telah hadir dengan menaungi 25 TK/PAUD, 51 SD, 4 SMP, dan 2 SMA. Hal itu insya Allah akan terus bertambah dengan seiringnya waktu.

Awal mula berdiri di pusat, lembaga ini hanya sebagai homeschooling. Karena semakin diminati dan berkembang pesat, akhirnya diubah menjadi Sekolah Tahfizh Plus. Perubahan itu memiliki makna dan filosofi. Kata "sekolah" menunjukkan komitmen yang serius untuk menjadikan STP Khoiru Ummah sebagai tempat mendidik anak sesuai target yang telah dicanangkan. Kata "tahfizh" merujuk pada ciri khas STP Khoiru Ummah sebagai lembaga pendidikan qur'ani yang menjadikan tahfizhul Quran sebagai kurikulum dasar. Tahfizhul Qur'an juga menjadi aktivitas harian di sekolah maupun di rumah. Kata "plus" berarti sekolah ini menerapkan kurikulum berbasis aqidah Islam. Aqidah Islam menjadi dasar dalam merumuskan kurikulum STP Khoiru Ummah mulai dari level TK-SD-SMP-SMA. Penetapan kurikulum, output, strategi pembelajaran, materi pembelajaran, sampai cara menangani anak didasarkan pada konsep yang digali dari pemikiran Islam.

STP Khoiru Ummah memiliki visi dan misi sebagai berikut. Visinya ialah STP Khoiru Ummah sebagai representasi institusi pendidikan berbasis aqidah Islam yang terdepan dalam melahirkan generasi pemimpin pembangun peradaban mulia (Islam). Adapun misinya ada empat yaitu: (1) mendidik generasi muslim menjadi generasi pemimpin pembangun peradaban yang mulia; (2) menyiapkan guru-guru menjadi teladan dan pendidik terbaik bagi anak didiknya; (3) mengembalikan peran orang tua sebagai guru pertama dan utama dalam mendidik anak-anaknya dan mensinergikannya dengan peran sekolah; (4) membangun sinergi dengan pemerintah dan lembaga-lembaga pendidikan Islam dalam melahirkan generasi pemimpin pembangun peradaban mulia; (5) mensosialisasikan konsep pendidikan berbasis aqidah Islam di tengah-tengah masyarakat.

Output atau keluaran siswa STP Khoiru Ummah diharapkan memiliki empat kompetensi yaitu berkepribadian Islam, berjiwa pemimpin, ahli dalam ilmu agama (faqih fiddin), dan terdepan dalam sains dan teknologi (memiliki kreatif dan inovatif).

STP Khoiru Ummah menerapkan kurikulum berbasis aqidah Islam. Alquran menjadi sumber utama ilmu sekaligus landasan dalam mencerdaskan akal dan men-sholihkan jiwa anak. Semua pembelajaran dirancang dengan menerapkan metode pembelajaran talqiyyan fikriyyan. Ilmu diajarkan pada anak didik untuk membangun pemahamannya tentang kehidupan sekaligus menjadi landasan sikap dan perilakunya.

Siswa STP Khoiru Ummah memiliki kebiasaan utama yang disebut "AL-BIAH KU". Kebiasaan itu antara lain: Alquran bacaan dan amalanku, bersih diri dan lingkunganku, ibadah sepanjang hayatku, ahsan tutur kata dan perbuatanku, dan halalan toyyiban makanan dan minumanku. [sts]

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun