Mohon tunggu...
Kapten Jack Sparrow
Kapten Jack Sparrow Mohon Tunggu... Wiraswasta - Content Creator

Instagram: stvnchaniago, Email: kecengsc@gmail.com, Youtube: FK Anime,

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Movie One Piece Film RED Resmi Tayang di Malaysia dan Thailand, Bagaimana dengan Indonesia?

9 Juli 2022   13:06 Diperbarui: 9 Juli 2022   13:13 2076
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
One Piece Film RED akankah tayang di Indonesia? (Sumber: Youtube @FK Anime)

Kabar gembira datang bagi para penggemar One Piece yang sudah menantikan informasi terbaru dari movie One Piece Film RED. Hal itu dikarenakan semakin banyak negara-negara yang mengonfirmasi bakal menayangkan movie One Piece Film RED, yang digadang-gadang bakal jadi sekuel terkeren One Piece, dikarenakan kemunculan salah satu karakter legendaris, Akagami no Shanks.

Yup, sebagaimana dilansir dari forum One Piece Filipina, ada 13 negara yang sudah mengonfirmasi bakal menayangkan movie One Piece Film RED yang digarap langsung oleh Oda Sensei tersebut.

Seperti yang tertera di judul, Malaysia dan Thailand adalah dua dari 13 negara yang secara resmi mengumumkan akan menayangkan movie One Piece Film RED.

Selain Malaysia dan Thailand, movie One Piece Film RED juga bakal tayang di Jepang, Prancis, Italia, Jerman, Austria, Amerika Serikat, United Kingdom, Irlandia, Kanada, Australia, hingga New Zealand.

Sejauh ini, ada beberapa negara yang memiliki basis One Piece yang besar, namun belum mengumumkan akan menayangkan movie One Piece Film RED atau tidak. Beberapa negara tersebut ialah Brazil, Filipina, Vietnam, dan pastinya Indonesia.

Yup, hingga kini belum ada kabar bahwa Indonesia akan menayangkan movie One Piece Film RED atau tidak. Padahal, banyak fans di Indonesia yang menantikan hal tersebut, termasuk saya sendiri.

Ya maklum saja, movie One Piece Film RED ini akan menjadi movie One Piece pertama yang saya tonton langsung di bioskop. Bahkan, saya dan beberapa rekan sudah menantikan movie yang satu ini.

Dan di beberapa kesempatan sebelumnya, staff One Piece juga menginformasikan kalau Eiichiro Oda akan turut menggarap langsung proses pembuatan movie One Piece Film RED. Jadi, sudah bisa dipastikan bakal ada beberapa plot cerita yang termasuk dalam cerita canon, alias cerita di manga One Piece yang hingga kini masih on-going di chapter 1054.

Plot canon dari movie One Piece Film RED sudah bisa dipastikan adalah 90% tentang Shanks dan krunya. Kemungkinan besar kita akan diberitahu, apa yang dilakukan serta dimana keberadaan Shanks selama ini, sehingga tidak kunjung menunjukkan batang hidungnya di manga One Piece.

Nah, buat teman-teman yang berharap akan menyaksikan Shanks bertarung dengan sekuat tenaga di movie One Piece Film RED ini, saya rasa kalian mesti memendam dulu ekspektasi tersebut.

Sebab, perkiraan saya Shanks hanya akan menjadi "pemanis" saja di cerita kali ini, yang mana One Piece Film RED sendiri pastinya akan berfokus pada Luffy dan kru topi jeraminya serta sang villain utama, Uta (dan juga krunya).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun