Mohon tunggu...
Inovasi

Multimedia Tak Lekang oleh Waktu

11 Februari 2018   20:50 Diperbarui: 11 Februari 2018   21:05 547
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Perkembangan teknologi memberikan tekanan pada segala aspek kehidupan. Dalam era globalisasi, perkembangan teknologi berkembang sangat pesat terutama bagi para kaum milenial. Oleh karena itu, media masa kini atau dapat disebut zaman now seakan terus berkembang untuk media future. Perkembangan tersebut akan terus dan selalu ada hingga kapanpun.

Media Masa Kini

Melalui era globalisasi manusia diberikan kemudahan untuk melihat luasnya dunia. Perkembangan tersebut tidak hanya dirasakan atau diikuti oleh setiap Negara tertentu saja, namun hampir seluruh dunia telah merasakan era globalisasi tersebut.

Berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi sangat diikuti oleh para masyarakat atau dapat dikatakan warganet. Perangkat untuk komunikasi dan informasi tidak susah lagi untuk di temui. Tidak seperti zaman dulu ketika ingin mencari informasi harus melalui koran. Ketika ingin berkomunikasi dengan orang yang jaraknya jauh harus mengirim surat dan menunggu berhari-hari.

Di masa kini, hal tersebut tidak perlu di khawatirkan lagi karena ada namanya teknologi yang canggih.  Di Indonesia, perangkat untuk komunikasi dan informasi seperti smartphone, televisi, laptop, dan sebagainya sudah tidak asing lagi. Harganya pun tidak semahal ketika baru muncul dan dianggap sebagai barang yang mencerminkan kelas sosial seseorang.

Namun, semakin canggih fitur-fitur yang ditawarkan oleh teknologi komunikasi dan informasi, maka harganya akan semakin mahal. Di masa kini, teknologi untuk berkomunikasi sudah dipermudah melalui perangkat yang diberi nama smartphone. Melalui smartphone kita melakukan komunikasi bahkan bisa digunakan sebagai alat untuk mencari informasi yang diberi nama media sosial.

Perkembangan teknologi tersebut sangat lekat dengan kehidupan masyarakat yang sehari-sehari menggunakan perangkat smartphone tersebut. Tidak dapat dipungkuri, bahwa smartphone dapat memudahkan seseorang dengan orang lain bahkan lebih untuk saling terhubung dan melakukan komunikasi tanpa mengenal jarak dan waktu. Tidak perlu lagi untuk menulis surat dan menunggu balasan berhari-hari.

Sebagai media informasi, tidak perlu lagi untuk membaca koran yang harus membuang-buang waktu dan berlangganan dulu. Dengan adanya smartphone, masa seperti itu sudah berubah. Sekarang pencarian informasi dapat dilakukan melalui media sosial.

Karena adanya smartphone dan media sosial tersebut, untuk menjadi terkenal tidak perlu waktu yang lama. Seseorang yang mampu menarik perhatian para masyarakat melalui media sosial dapat menjadi populer. Segala sesuatu yang dianggap populer oleh sebagian besar pengguna media massa otomatis akan diikuti dan menjadi trend di kalangan pergaulannya. Inilah bukti bahwa media massa sangatlah mempengaruhi kehidupan masyarakat. Bukan hanya remaja dan orang dewasa yang tertarik untuk melihat dan meniru hal-hal yang dianggap populer.

Namun, tidak dapat dipungkiri dengan perkembangan teknologi tersebut maka terpaan atau dampak sosial melalui penggunaan media tersebut sangat besar terhadap masyarakat mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Media Future

The Realtime Web

Menurut (Remick, 2011) aplikasi web adalah sebuah aplikasi yang menggunakan teknologi browser untuk menjalankan aplikasi dan diakses melalui jaringan komputer.

Maksud dari realtime web sendiri adalah dimana internet memunculkan sebuah media yang disebut sebagai media sosia. Dimana melalui media sosial masyarakat atau biasa disebut warganet dapat melakukan komunikasi dan juga mencari informasi. Contohnya adalah twitter, streaming web, semua hal yang diposting di twitter. Saat ini sudah banyak aplikasi web yang dapat melakukan streaming, salah satu contoh medianya adalah youtube.

Google Maps termasuk dalam salah satu realtime website, sebagai aplikasi yang digunakan untuk mempermudah warganet mencari jalan ketika tidak terlalu mengetahui daerah tersebut.

Big Data

Untuk segala himpunan data (data set) dalam jumlah yang sangat besar, rumit dan tak terstruktur sehingga menjadikannya sukar ditangani apabila hanya menggunakan perkakas manajemen basis data biasa atau aplikasi pemroses data tradisional belaka.

Intelligent Devices

Maksudnya adalah seperti smartphone. Telepon genggam yang mempunyai kemampuan dengan pengunaan dan fungsi yang menyerupai komputer. Bagi beberapa orang, ponsel cerdas merupakan telepon yang bekerja menggunakan seluruh perangkat lunak sistem operasi yang menyediakan hubungan standar dan mendasar bagi pengembang aplikasi. 

Bagi yang lainnya, ponsel cerdas hanyalah merupakan sebuah telepon yang menyajikan fitur canggih seperti surel (surat elektronik), internet dan kemampuan membaca buku elektronik (e-book) atau terdapat papan ketik (baik sebagaimana jadi maupun dihubung keluar) dan penyambung VGA. Dengan kata lain, ponsel cerdas merupakan komputer kecil yang mempunyai kemampuan sebuah telepon.

Tidak hanya itu saja, di masa depan media akan menjadi salah satu tempat untuk melakukan bisnis. Masyarakat akan lebih banyak berbisnis melalui media tanpa perlu untuk membuka toko lagi. Terutama seperti pakaian, sepatu, tas, dan lain sebagainya.

Oleh karena itu, pekerjaan seperti jurnalis membutuhkan banyak kemampuan dalam menghadapi media di masa depan. Dalam membuat suatu konten, mereka harus meneliti pasar dan kata kunci yang sedang populer saat itu. Lalu mengidentifikasi jenis-jenis konten yang akan dibuat. Mengidentifikasi dimana konten tersebut akan diletakkan. Melakukan brainstorming untuk ide-ide yang kreatif. Mengembangkan rencana untuk melakukan promosi bagi konten tersebut. Memanfaatkan media sosial. Membuat konten yang bagus.

Selain itu nantinya jurnalis akan sebagai seorang pencerita melalui multimedia. Dimana jurnalis harus memiliki kemampuan yang memumpuni dalam bidang multimedia.

https://soundcloud.com/user-530754267/rec201802112052331

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun