Mohon tunggu...
Stefani Ditamei
Stefani Ditamei Mohon Tunggu... Mahasiswa - K-drama Enthusiast

Mahasiswa (pejuang tugas akhir) program studi Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Drakor Racket Boys dan Berbagai Nilai Kehidupan

21 Juni 2021   21:58 Diperbarui: 21 Juni 2021   22:57 457
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Drakor Racket Boys dan Berbagai Nilai Kehidupan (SBS)

Drakor Racket Boys episode 5 sempat membuat hati para netizen Indonesia memanas. Pasalnya, di Racket Boys episode 5, ada adegan yang menyudutkan dan menyindir Indonesia.

Racket Boys adalah drakor terbaru Juni 2021 yang tayang di SBS setiap Senin dan Selasa dan dibintangi oleh sederet aktor dan aktris muda. Racket Boys dibintangi oleh Kim Sang Kyung, Tang Joon Sang, Son Sang Yeon, Choi Hyun Wook, dan aktris cilik Korea populer Kim Kang Hoon.

Baca juga: Profil Kim Kang Hoon, Artis Cilik Korea

Drakor Racket Boys bercerita tentang kehidupan atlit badminton yang masih duduk di bangku SMA. Mereka dilatih untuk menjadi atlit badminton untuk mengikuti berbagai kompetisi perlombaan badminton. Tidak hanya tentang olahraga, Racket Boys adalah drakor yang menceritakan kisah persahabatan, keluarga, dan kerukunan yang dijalin antar tetangga.

Racket Boys sempat sindir Indonesia

Drakor Racket Boys episode 5 sempat menuai kecaman netizen Indonesia lantaran di salah satu adegan nampak merendahkan negara Indonesia. Diceritakan bahwa tim badminton dari Korea Selatan bertanding di Indonesia dan mereka mengeluh terkait perlakuan negara Indonesia terhadap tim mereka. Jika dirangkum, adegan tersebut memuat hal-hal berikut:

  • Mengeluh karena penginapannya jelek

  • Indonesia dianggap menang dengan 'melakukan segala cara' 

  • Menempatkan tim Korea Selatan latihan di GOR tua tanpa AC, sedangkan tim Indonesia latihan di lokasi pertandingan.

Yang membuat penonton Indonesia semakin geram, di adegan tersebut pemain Indonesia kalah dengan skor 9-21, 7-21.

Adegan Racket Boys Episode 5 sindir Indonesia (SBS)
Adegan Racket Boys Episode 5 sindir Indonesia (SBS)
Meskipun fiksi, netizen Indonesia menganggap adegan tersebut adalah sebuah penghinaan terhadap negara Indonesia. Bahkan berita tersebut juga ramai dan diberitakan di tayangan berita nasional di Korea Selatan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun