Mohon tunggu...
Stefani Ditamei
Stefani Ditamei Mohon Tunggu... Mahasiswa - K-drama Enthusiast

Mahasiswa (pejuang tugas akhir) program studi Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman.

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Cara Pilih Kosan Murah yang Nyaman ala Anak Perantauan

24 Mei 2021   22:58 Diperbarui: 25 Mei 2021   00:24 148
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagi sebagian yang merantau di luar kota atau malah luar pulau, memilih tempat tinggal sementara, seperti kosan misalnya, sama saja seperti memilih jodoh. Sebab kosan yang akan ditempati oleh anak perantauan diharapkan dapat berlangsung dalam kurun waktu yang lama. Kosan adalah pengganti rumah, tempat dimana para perantau pulang selepas dari bekerja atau mahasiswa yang selesai dengan kegiatan studi di kampus.

Oleh karena itu, menyiapkan dan memilih kosan tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Ada banyak pertimbangan sebab memutuskan untuk tinggal di indekos juga harus melihat dari dua sisi; kurang dan baiknya.

Ilustrasi kosan mahasiswa (Kompas.com/Dok. Candra Aditya)
Ilustrasi kosan mahasiswa (Kompas.com/Dok. Candra Aditya)
Mungkin saja ada yang berhasil memilih lokasi kosan yang strategis, namun ada beberapa kualifikasi maupun fasilitas yang tidak ada. Ada pula kosan yang letaknya jauh dari kantor atau kampus kita, namun memiliki fasilitas memadai dan kamar yang kualifikasinya sesuai selera kita.

Baca juga: Strategi Menggairahkan Bisnis Kos-kosan yang Hidup Segan Mati Tak Mau! oleh Patter

Memilih kosan juga harus memerhatikan badget yang kita miliki. Apalagi bagi yang baru pertama kali merantau untuk kuliah dan bekerja, bukan hal yang aneh apabila kosan murah dan nyaman yang diincar. 

Justru jadi hal yang baik apabila kita memiliki kesempatan untuk mendapatkan tempat tinggal sementara di kosan yang murah dan nyaman untuk ditempati.

Apapun kualifikasi yang ingin kamu terapkan saat mencari kosan murah, berikut pertimbangan tidak kalah penting untuk diperhatikan saat menyewa kosan murah dan nyaman.

Baca juga: Tips Memilih Apartemen untuk Investasi oleh Bayuuu

- Cari kamar kosan yang memiliki jendela dan ventilasi udara

Kesannya sepele, namun jendela merupakan komponen yang tidak kalah penting bagi kenyamanan sebuah ruangan. Apalagi kamar kosan yang ditempati berada di bangunan yang rapat. Tentu saja keberadaan ventilasi udara dan jendela juga memengaruhi kesehatanmu. 

Pastikan kamu dapat asupan udara yang sehat selama berada di kosan.

pexels-max-vakhtbovych-6580214-60abcc864b660d3e915c0442.jpg
pexels-max-vakhtbovych-6580214-60abcc864b660d3e915c0442.jpg

- Pastikan kamar kosan terpapar sinar matahari yang cukup

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun