Mohon tunggu...
Sri Wangadi
Sri Wangadi Mohon Tunggu... Penulis - 📎 Bismillah

📩 swangadi27@gmail.com 🔁 KDI - BTJ

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Objek Alam, Pantai hingga Wisata Olahraga Terangkum dalam Pesona Mandalika

16 November 2021   12:35 Diperbarui: 16 November 2021   12:53 387
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemandangan Kawasan Mandalika | www.indonesia.travel via KOMPAS

Mengunjungi sebuah destinasi wisata selalu menyisakan kenangan dan kesan tersendiri bagi para pengunjungnya, termasuk bagi saya pribadi.

Bersatu dengan alam, merasakan suasana, mencium baunya dan menyentuh langsung alam sekitar adalah sensasi menakjubkan yang diterima oleh jiwa saat raga menyentuh alam.

Betapa Maha Besar Tuhan atas segala ciptaan-Nya.

Indonesia memiliki pemandangan alam yang tidak kalah mengesankan dibandingkan dengan negara lain. Bentangan keindahan yang memesona terhampar nyata dari Sabang sampai Merauke, Miangas hingga Pulau Rote. Sungguh Wonderful Indonesia dengan segala pesonanya.

Salah satu pesona Indonesia yang mampu menyegarkan mata dan hati ada di Nusa Tenggara Barat (NTB) tepatnya di Lombok Tengah, Mandalika.

Mandalika termasuk salah satu dari lima Destinasi Super Prioritas (DSP) di Indonesia. Empat DSP lainnya adalah Borobudur, Likupang, Danau Toba dan Labuan Bajo. Masing-masing destinasi memiliki keunggulan tersendiri. Semua DSP tersebut bisa kita nikmati keindahannya hanya di Indonesia Aja.

Sirkuit Balap 

DSP Mandalika yang terpilih menjadi tuan dalam perhelatan akbar kejuaraan World Superbike dan MotoGP, bukan tanpa alasan. Selain memiliki prasarana yang mendukung, pesona alam yang disajikan oleh Mandalika pun menarik para wisatawan untuk kembali berkunjung.

Banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang terpukau akan keindahannya.

Sirkuit balap kelas dunia yang dibangun, menjadi tempat yang paling menonjol di Mandalika. Sirkuit ini berlatar belakang pantai dan pegunungan yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun