Mohon tunggu...
Ari Sony
Ari Sony Mohon Tunggu... Administrasi - Bung Arson, Pengamat dan Pemerhati Olahraga Khususnya Sepakbola

Olahraga adalah nadi yang harus selalu digerakkan, dan ketika menulis topik lainnya harus sesuai dengan sudut pandang sendiri dan pemikiran yang matang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Tergabung di Pot 4, Timnas Indonesia Berpotensi Masuk ke Grup Neraka Kualifikasi Piala Asia 2023

14 Oktober 2021   16:17 Diperbarui: 14 Oktober 2021   16:25 532
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para Pemain Timnas Indonesia merayakan gol Egy Maulana Vikri pada laga leg kedua melawan Taiwan (DOK. PSSI/via KOMPAS.COM)

Timnas Indonesia asuhan Coach Shin Tae-yong (STY) berhasil meraih tiket ke babak kualifikasi Piala Asia 2023, setelah berhasil menyingkirkan Taiwan. 

Namun, sukses besar ini akan jadi sebuah masalah, Jika Timnas Indonesia yang hanya masuk dalam daftar pot 4, nantinya masuk ke grup Neraka dalam pembagian grup kualifikasi Piala Asia 2023.

Setelah sukses mengalahkan Taiwan dalam dua leg, dalam laga babak play-off kualifikasi Piala Asia 2023 di stadion Chang Arena, Buriram, Thailand. Kedua laga tandang dan kandang ini terpaksa digelar di tempat netral Thailand, setelah hasil kesepakatan kedua federasi akibat masih adanya pandemi covid-19 di kedua negara tersebut.

Dalam laga Leg pertama yang berlangsung pada Kamis (07/10/21), Timnas Indonesia bertindak sebagai tuan rumah dan berhasil mengalahkan Taiwan dengan skor tipis 2-1.

Sebelum leg kedua digelar, sempat muncul kekhawatiran jika Timnas Indonesia akan disingkirkan oleh Taiwan, karena Taiwan memiliki keuntungan tabungan satu gol tandang.

Namun kekhawatiran itu sirna, setelah dalam leg kedua yang digelar pada Senin (11/10/21), bertindak sebagai tuan rumah, Taiwan malah dihajar oleh Timnas Indonesia dengan skor telak 3-0.

Berbekal dua kemenangan tersebut, Timnas Indonesia memastikan diri lolos ke babak selanjutnya, yaitu kualifikasi Piala Asia 2023 dengan keunggulan agregat 5-1 atas Taiwan.

Langkah Timnas Indonesia untuk memastikan diri lolos ke Piala Asia 2023 yang rencana akan dilaksanakan di China, masih Panjang dan berliku.

Hasil buruk yang diperoleh oleh Timnas Indonesia dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 yang hanya menempati posisi juru kunci, menjadi penyebab Timnas Indonesia menjadi tim non unggulan dalam kualifikasi Piala Asia 2023 dan terpaksa harus masuk daftar pot paling bawah, yaitu pot 4.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun