Mohon tunggu...
Suko Waspodo
Suko Waspodo Mohon Tunggu... Dosen - lecturer
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

belajar menulis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Pendidikan, Kepemimpinan, dan Keteladanan

2 Mei 2019   09:59 Diperbarui: 2 Mei 2019   11:34 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kita semua pasti memahami bahwa pendidikan seutuhnya bukan sekadar transfer of knowledge melainkan proses memanusiakan manusia. Proses yang menyeluruh sehingga manusia semakin mampu berperan sesuai kodratnya.

Manusia sesungguhnya memang bukan sekadar sebagai makhluk individu melainkan juga sebagai makhluk sosial. Keniscayaan ini membutuhkan saling berinteraksi antar individu manusia untuk saling melengkapi kehidupannya.

Pendikan merupakan sarana utama untuk menata peradaban masyarakat yang semakin kompleks ini. Tidak terbayangkan apa jadinya kehidupan kita apabila tanpa peran pendidikan. Sikap individualis dan egois mungkin akan sangat menguasai. Dalam hal ini pendidikan juga bisa menjadi penata rambu-rambu sikap kemanusiaan selain sebagai pemecah masalah.

Proses pendidikan yang lengkap sesungguhnya membutuhkan kepemimpinan. Kepemimpinan dalam pengertian memimpin diri sendiri dan memimpin sesama dalam pencapaian kesejahteraan serta kemajuan. Saling asah, asih dan asuh. Saling mendidik dan saling memotivasi.

Pendidikan juga tak akan mungkin berlangsung tanpa terlibatnya keteladanan. Keteladanan dalam keberpihakan kepada yang lemah. Keteladanan dalam kesederhanaan, kerendahan hati dan ketulusan.

Pendidikan niscaya tidak akan berhasil apabila berlangsung dalam situasi emosi, pemaksaan kehendak dan keberingasan. Dan tentu saja pendidikan tidak akan terjadi dengan kebohongan, fitnah serta caci maki. Pendidikan membutuhkan situasi kepemimpinan yang saling memahami, menghormati dan tentu saja memanusiakan.

Selamat hari pendidikan nasional, ing ngarsa sung tuladha (di depan memberi teladan yang baik), ing madya mangun karsa (di tengah membangkitkan semangat), tut wuri handayani  (dari belakang memberi dorongan). Merdeka!

***
Solo, Kamis, 2 Mei 2019. 9:40 am
'salam damai penuh cinta'
Suko Waspodo
suka idea
antologi puisi suko

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun