Mohon tunggu...
Siti Rahmah
Siti Rahmah Mohon Tunggu... Guru - Guru

Sebagai guru pada kompetensi keahlian Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian di salah satu sekolah negeri di kalimantan Tengah dari tahun 2009.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Best Practice "Motivasi Belajar Siswa: Cara Meningkatkannya "

29 September 2022   05:31 Diperbarui: 29 September 2022   05:39 1857
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Best Pratice "Motivasi Belajar Siswa : Cara Meningkatkannya."

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah dalam pembelajaran ini adalah peserta didik kurang motivasi, kurang fokus dan kurang aktif untuk mengikuti proses pembelajaran karena pembelajaran  masih berpusat pada guru sebagai sumber belajar, guru belum mengoptimalkan penerapan model pembelajaran yang inovatif sesuai dengan karakteristik materi dan minimnya kemampuan guru dalam memanfaatkan teknologi pada proses pembelajaran.

Oleh karena itu, praktik  pembelajaran ini  sangat penting untuk dibagikan karena dapat menjadi referensi bagi sekolah dalam mengambil kebijakan, dapat menjadi alternatif solusi pembelajaran inovatif bagi pendidik bagaimana cara mengatasi permasalahan yang serupa, dengan menerapkan model pembelajaran inovatif peserta didik lebih antusias dan lebih termotivasi dalam mengikuti proses pembelajaran, proses pembelajaran lebih terstruktur, pembelajaran berpusat pada peserta didik (student centered), pembelajaran menjadi lebih menarik sehingga peserta didik lebih fokus dan tercapai tujuan pembelajaran sesuai apa yang direncanakan.

Peran dan  tanggung jawab saya dalam praktik ini yaitu :

  • Mendesaian pembelajaran inovatif yang menarik bagi peserta didik
  • Menciptakan suasana kelas yang nyaman bagi peserta didik untuk bisa mengeksplorasi  potensi dalam dirinya
  • Memfasilitasi peserta didik dalam mengembangkan kompetensinya.
  • Berdiskusi bersama dengan pihak terkait seperti kepala sekolah, teman sejawat,  dosen, guru pamong, dan teman-teman mahasiswa PPG.
  • Mendokumentasikan segala kegiatan rencana aksi hingga praktik pembelajaran inovatif.
  • Melaksanakan refleksi dari kegiatan yang sudah dilakukan.

Adapun yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut antara lain pendidik belum menggunakan media pembelajaran yang inovatif sesuai dengan karakteristik peserta didik dan karakteristik materi, pendidik belum menggunaan model pembelajaran yang inovatif sehingga mampu meningkatkan aktifitas dan partisipasi peserta didik dalam pembelajaran, kurangnya kesiapan peserta didik dalam proses pembelajaran, rendahnya keaktifan peserta didik dalam pembelajaran baik secara mandiri atau kelompok saat proses pembelajaran.

Terdapat beberapa pihak yang terlibat pada praktik pembelajaran diantaranya Kepala Sekolah, Guru, Peserta didik, Dosen dan Guru Pamong  PPG, serta Rekan sejawat.

Berdasarkan tantangan yang dihadapi pendidik/guru, maka langkah-langkah yang dilakukan adalah :

1. Pemakaian media pembelajaran yang inovatif

a. Strategi yang dilakukan yaitu selalu meng-upgrade pengetahuan dalam bidang teknologi sehingga bisa menghasilkan media pembelajaran yang menarik, menggunakan media pembelajaran yang inovatif, dengan membuat PTT sebagai alat bantu dalam menjelaskan materi serta menayangkan video pembelajaran terkait materi.

b. Proses pembuatan media pembelajaran inovatif dibuat sendiri oleh pendidik disesuikan dengan karakteristik peserta didik dan karakteristik materi pelajaran.

c. Sumbet daya yang diperlukan untuk membuat media pembelajaran inovatif yaitu : Buku bacaan, jaringan internet, laptop, aplikasi microsoft office powerpoint.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun