Mohon tunggu...
Siti Nazarotin
Siti Nazarotin Mohon Tunggu... Guru - Dinas di UPT SD Negeri Kuningan Blitar

Tebarkan manfaat lewat kata-kata. Akun Youtube: https://youtube.com/channel/UCKxiYi5o-gFyq-XmHx3DTbQ

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Memperingati Maulid Nabi Muhammad dengan Acara Khataman Juz 'Amma

17 Oktober 2022   09:05 Diperbarui: 17 Oktober 2022   09:11 325
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ibu Kepala Sekolah dan Wali Kelas 6 turut serta dalam Khataman Juz 'Amma bersama anak-anak| Foto: Tintria Sari Nurfirengga

Hari Sabtu kemarin lusa, 15 Oktober 2022, kami memperingati Maulid Nabi Muhammad Saw. Yang lalu-lalu biasanya ada rangkaian acara mulai dari pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Quran, tampilan-tampilan seperti shalawatan ataupun lagu-lagu islami, ceramah, doa dan penutup. 

Namun kemarin ada yang berbeda. Kami memperingatinya dengan Khataman Juz Amma. Apa alasan kami mengafakan acara Khataman Juz Amma? Selain hal ini selaras dengan Program Sekolah Sak Ngajine, dengan membaca Al-Qur'an, berarti juga mengingatkan bahwasanya Rasulullah menerima wahyu pertama di Gua Hira', Surat Al Alaq ayat 1-5. Dalam ayat tersebut dijelaskan tentang perintah Membaca. Padahal Nabi Muhammad pada waktu itu dalam keadaan buta huruf. 

Hal ini terang mengandung makna yang sangat penting. Ya, membaca merupakan awal dari seseorang mendapatkan ilmu. Dengan ilmu, orang akan bisa menguasai dunia. Dengan ilmu orang akan diangkat derajatnya. Dengan ilmu, orang akan menjadi mulia. 

Program Sekolah Sak Ngajine

Sebuah program dimana di dalam struktur kurikulumnya, di dalam jadwal pelajarannya dimasukkan kegiatan mengaji yaitu 2 jam pelajaran. Program ini diluncurkan oleh Bupati Blitar Hajjah Rini Syarifah atau lebih dikenal dengan Mak Rini. 

Ibu Kepala Sekolah dan Wali Kelas 6 turut serta dalam Khataman Juz 'Amma bersama anak-anak| Foto: Tintria Sari Nurfirengga
Ibu Kepala Sekolah dan Wali Kelas 6 turut serta dalam Khataman Juz 'Amma bersama anak-anak| Foto: Tintria Sari Nurfirengga

Program yang diluncurkan oleh Mak Rini ini tentu disambut dengan baik oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar, Bapak Luhur Sejati, M.Pd. Dan segera ditindaklanjuti di seluruh jajaran lembaga di bawah naungannya. 

Seluruh lembaga mulai dari Paud, TK, SD dan SMP menyelenggarakan program ini. Dengan segala kegiatan yang bervariasi disesuaikan dengan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh lembaga masing-masing.

Begitu juga dengan lembaga saya. Tentu menyambutnya dengan antusias dan semangat. Bahkan jauh sebelum program sekolah sak ngajine ini digagas, lembaga kami sudah melaksanakannya.

Terbukti dengan adanya program sekolah sak ngajine ini betul-betul bisa dirasakan hasilnya. 

Anak-anak semakin meningkat penguasaan membaca Al-Qur'annya, terutama hafalan surat-surat pendek atau juz 'amma. Pada setiap lomba keagamaan, lembaga kami selalu berpartisipasi dan tak jarang anak-anak meraih kejuaraan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun