Mohon tunggu...
Siti DewiSartika
Siti DewiSartika Mohon Tunggu... Lainnya - nice

jangan sia siakan waktu

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

WhatsApp Group sebagai Solusi Media Pembelajaran di Tengah Pandemi

26 Oktober 2020   18:12 Diperbarui: 26 Oktober 2020   18:21 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Dewasa ini, pandemi sedang melanda hampir diseluruh pelosok dunia, hal ini akan berdampak pada seluruh aspek yang ada di dalam kehidupan khususnya pada dunia pendidikan. Proses pembelajaran menjadi terhambat bahkan sampai tidak ada interaksi secara tatap muka selama beberapa bulan. Hal ini membuat pendidik harus memutar otak untuk pembelajaran tetap berlangsung meskipun dalam kondisi ditengah pandemi. Karena pembelajaran harus diiringi oleh perkembangan teknologi. Maka, para pendidik memanfaatkan teknologi yang bisa dijangkau oleh peserta didik.

Salah satu teknologi yang dapat digunakan adalah dengan penggunaan handphone dengan berbantuan aplikasi whatsapp. Aplikasi whatsapp dirasa dapat membantu berjalannya proses pembelajaran ditengah pandemi karena hampir semua  orang sudah menggunakan aplikasi ini sebagai media komunikasi. Selain itu aplikasi Whatsapp  tidak mengahabiskan paket data sehingga mudah untuk diakses agar tetap menciptakan pembelajaran yang berkualitas untuk peserta didik walaupun dilakukan di rumah masing-masing.

Didalam aplikasi Whatsapp terdapat fitur chat yaitu Whatsapp Grup yang dapat berfungsi untuk membuat grup percakapan bagi yang bergabung didalamnya. Oleh karena itu, Whatsapp group digunakan oleh sebagian pendidik sebagai media pembelajaran karena hemat kuota dan dikenal oleh semua kalangan (Wijaya Kusuma & Hamidah, 2020). Dengan adanya Whatsapp Grup, pendidik dapat menyampaikan materi-meteri pembelajaran dan juga pemberian tugas untuk peserta didik. Materi yang disampaikan didalam forum Whatsapp Grup disampaikan dengan bervariasi agar peserta didik tidak bosan sepeerti memberikan link YouTube, video pembelajaran, foto dan juga rekaman suara.

Pembelajaran semacam ini dilakukan oleh lembaga pendidikan yaitu MTs Plus Darul Ulum. Proses belajar disana pada saat pandemi yaitu dengan menggunakaan aplikasi Whatsapp Grup, dimana seluruhpeserta didik gabung kedalam Whatsapp  Grup sesuai kelas dan mata pelajaran. Meskipun pembelajaran dilakukan seperti ini tetap saja harus ada kerja sama yang kompak. Karena pada dasarnya WhatsApp grup dalam pembelajarannya membekuk kolaborasi antara siswa dan pengajar di kelas atau di rumah (Barhoumi, 2015).,

.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun