Mohon tunggu...
Salfilia N
Salfilia N Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswi

maka menulislah!

Selanjutnya

Tutup

Film

5 Judul K-Drama terbaru bulan Oktober

26 Oktober 2020   20:46 Diperbarui: 26 Oktober 2020   21:19 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hallo, sobat pecinta K-Drama
Lagi pusing-pusingnya tugas online yuk sempetin buat nonton Drakor. Apalagi bulan Oktober masih hangat banget nih dengan drama - drama terbaru pas banget deh buat nemenin kamu ngehalu, eh maksudnya ngehilangin rasa jenuh kamu. Yuk intip ada Drakor apa aja yang terbaru!

1. Do Do Sol Sol La La Sol
Drama bergenre Music, Romance dan Comedy ini sudah mulai tayang dari 7 Oktober 2020 kemaren lho. Diperankan oleh Go Ah Ra sebagai (Go Ra Ra) dan Lee Jae Wook sebagai ( Sun Woo Joo).
Berceritakan tentang seorang pianis yang berjuang secara finansial dengan kepribadian yang ceria bertemu dengan semangat bebas yang ramah di sebuah Akademi piano kecil di Desa.

2. Tale of The Nine Tailed

/Netflix
/Netflix

Drama yang ini sih bikin saya meleleh, gimana nggak mau meleleh liat deh gimana para Gumiho tampan ini diperanin sama Lee Dong Wook dan Kim-Beom. Bergenre Fantasi, Romance, Supernatural. Berceritakan tentang Gumiho yang menetap disebuah kota, Lee Yun si rubah berekor 9 ini mampu berubah menjadi manusia dan bertemu seorang manusia Nam Ji Ah (Jo Bo Ah) seorang produser TV yang berspesialisasi dalam program TV supernatural.

3. Start Up

/Netflix
/Netflix

Masih anget banget nih dramanya, bergenre Bisnis, Komedi dan Romansa. Drama ini baru aja rilis di tanggal 17 Oktober 2020 kemarin, berceritakan kisah dua pengusaha yang ingin sukses dengan perusahaan baru mereka sendiri. Diperankan oleh Bae Suzy sebagai (Seo Dal-mi) dan pewaris generasi kedua Nam Joo-hyuk sebagai (Nam Do-san) yang merupakan CEO dari perusahaan pemula yang gagal. Keduanya akan memulai perjalanan barunya di Sandbox, kira-kira berhasil nggak nih? Yuk ah tonton!

4. Privates Lives

/Netflix
/Netflix

Drama ini bercerita tentang seorang penipu yang secara tidak sengaja terlibat dalam urusan pribadi dalam skala nasional dan bersaing dengan perusahaan besar. Lee Jung Hwan (Go Gyung Pyo) adalah pemimpin tim untuk perusahaan besar. Dia terlihat seperti karyawan perusahaan biasa, tetapi dia adalah sosok yang misterius.
Sementara itu, Cha Joo Eun (Seohyun) adalah seorang penipu, yang berpenampilan manis & lugu. Dia mendukung dirinya sendiri dengan kejahatannya. Privates Lives ini rilis 16 Oktober 2020 kemarin lho, jadi masih anget nih.

5. 18 Again

/Netflix
/Netflix

Pasti para pecinta K-Drama selalu lihat scene drama ini deh kalo lagi main medsos, muncul kayak fyp gitu. Drama ini sudah rilis dari tanggal 21 September 2020, bergenre Romance. Drama ini menceritakan tentang Jung Da-Jung (Kim Ha-Neul) menikah dengan Hong Dae-Young (Yoon Sang-Hyun) yang berusia 37 tahun. Mereka memiliki putra dan putri berusia 18 tahun. Jung Da-Jung bekerja keras sebagai penyiar pemula dan dia memiliki hati yang hangat. Dia menjadi benar-benar muak dengan suaminya dan tidak bisa berurusan dengannya lagi. Hong Dae-Young dipecat dari pekerjaannya dan dia dipandang rendah oleh keluarganya. Jung Da-Jung menyerahkan surat cerai kepadanya.

Sementara itu, Hong Dae-Young memandang dirinya sebagai pria paruh baya pengangguran biasa. Dia menyesali hidupnya. Pada saat itu, tubuhnya berubah menjadi orang berusia 18 tahun, sementara pikirannya masih seperti dirinya yang berusia 37 tahun. Kembali di masa remajanya, Hong Dae-Young (Lee Do-Hyun) adalah pemain bola basket yang sangat baik dan juga populer. Sekarang, dengan tubuhnya yang berusia 18 tahun, dia mengubah namanya menjadi Ko Woo-Young dan mulai menjalani kehidupan baru.

Nah, itu tadi 5 drama Korea yang terbaru dan pastinya masih anget banget buat kalian tonton. Tapi ingat ya sobat pecinta K-Drama untuk tetap mendahulukan kewajiban kalian, baik dalam ibadah, pekerjaan dan tugas lainnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun