Mohon tunggu...
Susilawati
Susilawati Mohon Tunggu... Dosen - Penggiat Medsos. Sadar Berbangsa dan Bernegara. Jadilah pemersatu.

Penggiat Medsos. Sadar Berbangsa dan Bernegara. Jadilah pemersatu.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Berdirinya Unhan bukti negara hadir

12 April 2021   13:15 Diperbarui: 12 April 2021   13:29 155
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Universitas pertahanan (Unhan) Indonesia yang terletak di kawasan IPSC Sentul, Sukahati kecamatan Cieteurep Bogor Jawa Barat, saat ini dipimpin oleh rektor Laksdya TNI Dr. Octavian S.T., M.Sc., DESD., CIQnR., CIQaR terus berpacu mencetak kader bangsa berkarakter yang memiliki wawasan pandang luas (pikir dan tindak) agar dalam membuat keputusan selalu didasari kesadaran tinggi dalam berbangsa dan bernegara, cinta ideologi Pancasila, cinta tanah air Indonesia dan memiliki pengetahuan dini tentang sikap bela negara.

Universitas Pertahanan yang terakreditasi A secara tehnis akademis di bawah kementerian pendidikan dan kebudayaan (Kemdikbud), secara fungsional berada di bawah kementerian pertahanan (Kemenhan). Universitas Pertahanan Indonesia (Unhan) atau Indonesia Defense University (IDU) ditetapkan melalui surat mendiknas nomor 29/MPN/OT/2009 tanggal 6 Maret 2009 perihal pendirian Unhan dan diresmikan oleh presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tanggal 11 Maret 2009 di istana negara (https://www.idu.ac.id).

Saat ini menghasilkan banyak lulusan Unhan telah terkader baik, diharapkan sebagai agen perubahan pada diri sendiri maupun lingkungan sekitar dan aktivitas di mana mereka bertugas/berkegiatan, sebagai motor penggerak perubahan ke arah lebih baik. Harapannya akan lebih banyak lagi anak bangsa yang sadar bahwa sebagai warga negara Indonesia (WNI) memiliki peran dan tanggung jawab besar dalam menjaga dan memajukan negaranya, menjaga spirit besar dalam karya, prestasi dan produktif.

Ini sebagai langkah awal yang mendasar bagi munculnya kualitas sumber daya manusia (SDM) yang mandiri dan bertanggung jawab. Warisan pendidikan dari pemimpin bangsa sangat dirasakan fungsi dan kemanfaatannya, bahwa setiap anak bangsa berhak untuk menikmati pendidikan di Unhan yang memiliki fasilitasi pendidikan lengkap, karena seluruh kebutuhan pendidikan mulai dari biaya kuliah, seragam, tempat tinggal, makan sehari-hari, uang saku dan giat kunjungan pendidikan ke dalam dan luar negeri disiapkan. Saat ini Unhan memiliki program Strata 1, Strata 2, Strata 3 dan kelas internasional dengan begitu banyak pilihan program studi pertahanan yang mencakup semua bidang kehidupan. Dibuka untuk masyarakat umum, ASN, TNI dan Polri, untuk syarat lebih lengkapnya dapat dibuka web Unhan www.idu.ac.id

Setiap alumni tentu sudah memiliki ilmu yang mumpuni agar selalu siaga dalam menghadapi dinamika dalam melanjutkan estafet kehidupannya. Sikap mengeluh dan pesimis sangat dihindari, mereka dibentuk untuk kuat menghadapi segala ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan yang tak terduga kehadirannya di luar sana. Diet mental menjadi kekuatan utama dalam arti sebagai alumni sudah memiliki kesadaran akan berharganya sebuah waktu dan effort jika tidak digunakan dengan efektif.

Jika setiap pemimpin bangsa selalu mewariskan lebih banyak lagi konsep pendidikan yang menarik serta menantang bagi generasi muda Indonesia (dengan hanya bermodalkan kesehatan fisik dan mental) dalam arti dimudahkan proses pendidikan agar fokus pada tugas belajar serta mengikuti semua aturan yang telah ditetapkan, karena ada sanksi jika lalai atau tidak disiplin.

Model pembelajaran yang tidak sama secara umum dengan universitas lainnya di Indonesia karena mahasiswa harus tinggal di kampus untuk memudahkan menjalankan program belajar dengan baik dan ketat (disiplin) yang dimulai setiap hari sejak pukul 07.00 hingga 17.00 sore. Bagi mahasiswa yang suka tantangan dan ingin tahu lebih dekat bagaimana cara mencintai negaranya dengan baik sebagai rumah untuk tumbuh kembang bagi diri dan keluarganya, serta bagaimana merealisasikan kepada lingkungan kehidupan masyarakat ilmu yang didapat untuk diaplikasikan sehari-hari.

Inilah salah satu upaya berharga yang dapat diwariskan kepada generasi muda dari begitu banyak warisan lainnya bahwa pendidikan memegang peran utama dalam peningkatan kualitas SDM. Jika SDM sudah terbangun baik, amanah sebagai pemimpin hingga pada level kepemimpinan tertinggi di negri ini dengan berpegang bahwa stabilitas negara menjadi poin utama yang harus dijaga, dengan cara mengenal siapa diri kita dengan begitu memunculkan kecintaan yang lebih luas terhadap bangsa dan negaranya. Itulah keindahan sederhana yang sejatinya melekat pada diri setiap WNI.

Begitu pentingnya mewariskan pendidikan agar setiap anak bangsa mencintai ilmu pengetahuan, dengan ilmu pengetahuan tercipta bangsa yang berkeadaban, mampu mengubah hal buruk menjadi baik, Itulah salah satu bentuk hadirnya pemerintah untuk rakyatnya.

Negara maju identik dengan para ilmuwan, cendikiawan untuk mendorong kemajuan negeri lebih kondusif dan produktif. Negara-negara maju lainnya di dunia sangat mengedepankan ilmu pengetahuan sebagai ruh dari kemajuan negaranya.
Semoga kehadiran Unhan terus memberi manfaat besar bagi kemaslahatan bangsa Indonesia, hendaklah bersyukur sebagai bangsa Indonesia, selalu bersama dalam suka duka, peduli terhadap pencapaian tujuan bersama sebagai negara adil, makmur dan sentosa, sejajar dengan bangsa lainnya di dunia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun